APS Membludak, Dinkes Pati Imbau Warga Tak Jenguk

Pati, SMJTimes.com – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Pati mewanti-wanti kepada masyarakat untuk tidak mudah menjenguk kerabatnya atau tetangganya yang baru selesai dirawat di rumah sakit sebelum memastikan pasien yang baru pulang bukan pasien Covid-19.

Pasalnya, saat ini merebak pasien Covid-19 yang pulang atas permintaan sendiri (APS) di Kabupaten Pati. Pasien ini belum dinyatakan negatif Covid-19 tetapi lebih memilih pulang dan menjalani karantina di rumah secara mandiri.

Menurut Kapala Bidang (Kabid) P2 Dinkes Kabupaten Pati Joko Leksono W, sudah ada surat edaran dari Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Pati dalam hal ini Bupati Pati Haryanto bahwa rumah sakit dilarang memulangkan pasien atas permintaan (pasien) sendiri (APS).

Baca Juga :   Pertanian Organik di Pati Mendapat Apresiasi

Namun dalam kenyataannya banyak pasien yang kukuh ingin pulang. “Biasanya pasien diberikan pengertian agar tidak pulang dulu. Tetapi bila 3 kali masih kukuh untuk pulang APS maka akan ada koordinasi dengan pihak puskesmas setempat,” ujar Joko saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (24/5/2021) kemarin.

Komentar