Pati, SMJTimes.com – Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Pati, Bambang Susilo mengaku sejumlah anggota dewan dan karyawan maupun aparatur sipil negara (ASN) di sekretariat dewan (Setwan) yang sempat positif mengidap virus corona. Namun, kini telah sembuh total.
“Secara pasti belum tahu. Tetapi banyak (yang positif), ada banyak. Tapi saya tidak bisa menyebut nama. Tapi banyak lah. Alhamdulillah semua sudah kembali beraktivitas. Artinya sudah sembuh total,” tutur politisi asal Partai Kebangkitan Bangsa ini.
Selain anggota DPRD Kabupaten Pati, pelayan publik seperti karyawan organisasi perangkat daerah (OPD), pedagang pasar, atlet dan wartawan juga mendapatkan vaksinasi ini.
Ia pun berharap dengan adanya vaksinasi ini, para anggota dewan dan karyawan di sekretariat dewan dapat terhindar dari penularan Covid-19 ini.
“Semoga vaksinasi hal ini dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Sehingga anggota dewan dan karyawan di sekretariat dewan dapat terhindar dari penularan virus Corona,” tandas Bambang.
Para anggota dewan ini menjadi salah satu sasaran dalam vaksinasi Covid-19 gelombang pertama tahap kedua termin pertama. Dalam tahapan ini Kabupaten Pati mendapatkan 10 ribu dosis vaksinasi dengan 5 ribu sasaran.(Adv)
Komentar