Terapkan PPKM Mikro, Dewan Harap Bisa Deteksi Kasus Covid-19 Hingga Lini Bawah

Bagikan ke :

Pati, SMJTimes.com – Ketua Fraksi Nurani Keadilan Rakyat Indonesi (NKRI) DPRD Pati, Narso mengungkapkan data kasus Covid-19 di Pati yang saat ini di website sudah jarang di update. Ia berharap dengan adanya kebijakan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) mikro bisa mendeteksi statistik angka kasus Covid-19 di lini bawah.

“Seperti kita tahu peta di Pati ini kan tidak dirilis lagi, zona merah yang mana kita tidak tahu. Jika kecamatan itu merah di desa mana-mana saja. Sepertinya jarang diupdate atau malah tidak diupdate,” ungkap Ketua Fraksi NKRI DPRD Pati itu.

“Kita berharap transparansi peta penyebaran Covid-19, sehingga kita tahu daerah mana yang menerapkan PPKM mikro,” kata Narso, Kamis (11/2/2021).

Perlu diketahui PPKM secara mikro mulai diberlakukan pemerintah pada tanggal 9 hingga 22 Februari 2021. Kebijakan ini sekaligus merespons evaluasi program PPKM Jawa-Bali yang dinilai kurang efektif menurunkan angka kasus Covid-19 di berbagai wilayah.

Dalam kebijakan baru penerapan PPKM mikro pemerintah melalui satgas Covid-19 di tingkat desa diinstruksikan untuk memetakan wilayah atau zona hingga tingkat RT dan RW.Untuk memetakan kondisi masing-masing wilayah dan diklasifikasikan menjadi wilayah atau zona hijau, kuning, oranye dan merah sebagai bahan mendukung peta sebaran Kabupaten Kota.

Dengan diketahuinya update zona penyebaran Covid-19 diharapkan respons masyarakat terhadap Covid-19 yang kendor dapat ditingkatkan lagi sehingga upaya tracking dan tracing bisa dilakukan maksimal. (Adv)

 

Komentar