Sembuh dari Covid-19, Warga Pati Gunakan Pengobatan Tradisional

Pati, SMJTimes.com – Covid-19 seolah menjadi momok bagi manusia saat ini. Hal ini yang dialami sepasang suami-istri warga Desa Bakalan, Kecamatan Dukuhseti Kabupaten Pati. Kini mereka bisa bernapas lega lantaran sembuh dari Covid setelah meminum ramuan obat lokal mampu menyembuhkan istrinya dari covid-19.

Marfuatin, menuturkan bahwa selama dirinya dinyatakan positif sempat merasa ketakutan dan panik. Pasalnya, kondisi saat itu rumah sakit sedang penuh pasien covid-19. Ia kemudian bersama suaminya memutuskan untuk melakukan isolasi mandiri di rumah.

“Saya melakukan Isoman, karena kebetulan juga rumah sakit sudah pada penuh lihat kondisi saya juga masih aman,” ujarnya.

Berbagai upaya kemudian ditempuh suaminya untuk kesembuhan sang istri. Hingga akhirnya mereka menemukan pengobatan dengan cara meracik air kelapa muda. Setelah diminum selama tiga hari berturut-turut, akhirnya mereka sembuh dan hasil swab dinyatakan negatif.

Baca Juga :   Kasus Covid-19 Meningkat, Berikut Langkah Preventif Muspika Pati

“Kalau ramuan tadi dari temannya suami karena mereka juga pernah mengalami hal yang sama kemudian dimintai tolong jadi mereka cerita terus saya ikutin,” paparnya.

Komentar