DPRD Pati Desak Pemkab Sejahterakan Petani Tambak

Bagikan ke :

Pati, SMJTimes.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati mengimbau Pemerintah Kabupaten (Pemkab) memperhatikan nasib petani ikan tambak.

Anggota Komisi C DPRD Pati, Haryono mendekan Pemkab Pati memberikan solusi atas berbagai persoalah petani ikan tambak, seperti pakan ikan dan pupuk bersubsidi.

Pasalnya, petani ikan tambak tengah menghadapi monopoli pakan ikan yang berakibat meroketnya harga bahan pokok tersebut.

Selanjutnya, Haryono mengharapkan Pemkab Pati menaruh permasalahan tersebut dalam skala prioritas.

“Maka mestinya ada skala prioritas yang betul-betul memihak petani ikan,” katanya.

Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu, menyampaikan pengurangan pupuk subsidi memberatkan petani ikan tambak.

“Paling tidak ada penyesuaian, perubahan-perubahan sehingga nanti tidak memberatkan para petani,” ujarnya.

“Sebagai wakil rakyat selalu menyampaikan aspirasi itu, supaya ada perhatian dari berbagai faktor (dimana ada keluhan masyarakat) tetap kita tindak lanjuti,” sambungnya. (Adv)

Komentar