Kuliner

Resep Pekan Ini: Aneka Olahan Tempe, Dijamin Gak Bakal Bosan

SMJTimes.com – Tempe menjadi salah satu makanan khas Indonesia yang digandrugi masyarakat luas. Makanan rakyat ini selain harga yang terjangkau juga memiliki cita rasa yang tak kalah lezat dan juga bergizi.

Tak hanya populer di kalangan masyarakat Indonesia, tempe juga cukup populer di kalangan warga manca negara. Tak ayal, jika tempe menjadi salah satu incaran kuliner para turis manca negara saat melancong ke Tanah Air.

Umumnya, tempe dimasak dengan cara digoreng sebagai lauk pauk pendamping makan berat. Mungkin, kamu bosan dengan olahan tempe yang monoton.

Baca juga: Rekomendasi Kuliner Khas Pati, Wajib Dicoba

Eits, tunggu dulu! Pekan ini, SMJTimes mencoba merangkum beberapa resep olahan tempe yang bisa menggugah selera makan kalian. Meski harganya murah, tapi tempe juga bisa diolah menjadi masakan lezat ala resto loh.

Simak aneka resep masakan tempe yang bisa kamu coba di waktu akhir pekanmu.

  1. Tempe goreng keju

Bahan-bahan:

  • 150 gram tempe, iris tipis jadi 12 bagian, lalu kukus
  • 2 lembar keju lembaran, potong jadi 6 bagian
  • 3 siung bawang putih, haluskan
  • 50 ml air
  • garam secukupnya
  • 1 butir telur
  • tepung panir dan minyak untuk menggoreng secukupnya

Cara membuat:

  1. Rendam tempe ke dalam larutan air, garam dan bawang putih hingga meresap. Angkat, selipkan irisan keju di setiap dua irisan tempe lalu masing-masing digulingkan ke tepung panir.
  2. Celupkan ke dalam kocokan telur dan garam lalu gulingkan lagi ke tepung panir. Goreng dalam minyak panas hingga kuning kecoklatan, angkat dan tiriskan.

Baca juga: Kuliner Khas Pati Ini Bisa Jadi Pelipur Rindu Bagi Warga Pati yang Baru Pulang Mudik

  1. Sosis gulung tempe kriuk

Bahan-bahan:

  • 1 papan tempe (ukuran sedang)
  • 4 buah sosis sapi atau ayam
  • 2 bungkus tepung bumbu 70 gram
  • 130 ml air
  • minyak goreng secukupnya

Cara membuat:

  1. Potong tempe tipis dengan bentuk lebar dan memanjang.
  2. Siapkan wadah. Tuang sebungkus tepung bumbu dan campur dengan 130 ml air. Aduk hingga rata.
  3. Siapkan talenan. Letakkan tempe di atas talenan kemudian letakkan sosis di ujung tempe. Gunung sosis dengan tempe.
  4. Masukkan sosis yang sudah digulung dengan tempe ke dalam adonan tepung basah.
  5. Siapkan wadah. Tuang sebungkus tepung bumbu. Masukkan sosis yang telah dicelupkan pada tepung basah ke dalam wadah yang berisi tepung kering. Balurkan hingga sosis tertutup tepung kering dengan rata.
  6. Panaskan minyak. Goreng sosis hingga kuning kecoklatan.

Baca juga: Jadi Ikon Lebaran, Berikut Kuliner Ketupat dari Berbagai Daerah

  1. Burger tempe crispy
  • 2 buah roti burger
  • 250 gram tempe
  • 1 bungkus tepung bumbu (sbg pengental)
  • 2 bungkus tepung krispi
  • 1 buah tomat
  • daun selada secukupnya
  • mentimun secukupnya
  • saus sambal atau mayonaise secukupnya (sesuai selera)

Cara membuat:

  1. Kukus tempe.
  2. Masukkan 4 sendok makan tepung bumbu ke dalam wadah dan campur dengan air secukupnya.
  3. Setelah dikukus, hancurkan tempe dan campur dengan tepung bumbu.
  4. Bentuk tempe menyerupai daging.
  5. Masukkan tempe ke dalam adonan basah tepung krispi.
  6. Lumuri lagi dengan adonan kering tepung krispi.
  7. Goreng hingga kuning kecoklatan.
  8. Letakkan roti burger bagian bawah. Olesi dengan saus sambal atau mayonaise secukupnya.
  9. Letakkan selada, tomat, mentimun secara bertumpuk di atas roti.
  10. Kemudian letakkan tempe crispy di atas sayuran, lalu taburi BonCabe di atas tempe crispy.
  11. Tutup dengan roti burger bagian atas.

Baca juga: Ingin Berkebun Namun Lahan Sempit? Begini Caranya

  1. Crispy tempe sticks

Bahan-bahan:

  • 250 gram tempe
  • 80 ml air
  • minyak goreng secukupnya
  • 2 bungkus tepung krispi

Cara membuat:

  1. Potong tempe bentuk stik sebesar telunjuk jari.
  2. Masukkan 80 ml air dan 40 gram tepung krispi dalam wadah, lalu aduk sampai rata.
  3. Pastikan tidak ada tepung yg menggumpal.
  4. Masukkan tempe yang sudah dipotong ke dalam adonan air dan tepung selama -/+ 10 menit.
  5. Siapkan 40 gram tepung krispi untuk melumuri adonan tempe basah.
  6. Ambil satu per satu stik tempe basah, lalu lumuri dengan tepung krispi kering.
  7. Panaskan minyak goreng.
  8. Gulirkan stik tempe ke dalam wajan.
  9. Goreng sampai kecoklatan.

Baca juga: Tidak Hanya Nikmat, Kopi Juga Kaya Khasiat

  1. Steak tempe

Bahan-bahan:

  • 2 bungkus (400 gram) tempe
  • 1 butir bawang bombay, cincang
  • 2 sendok makan tepung bumbu
  • 1 bungkus tepung panir
  • 50 ml freshmilk
  • 1 butir putih telur

Cara membuat:

  1. Kukus tempe selama 10 menit, angkat dan lumatkan.
  2. Campur dengan semua bahan lalu aduk rata.
  3. Bentuk atau cetak sesuai selera, padatkan, lalu goreng hingga kecokelatan.

Baca juga: 

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Pasangan Ben Affleck dan Jenifer Lopez Disebut Sudah Tidak Tinggal di Rumah yang Sama

SMJTimes.com - Rumah tangga pasangan artis Hollywood Ben Affleck dan Jenifer Lopez disebut sedang dalam ketegangan. Pasalnya, ada yang menyebut…

12 jam ago

Dewan Harapkan Keberadaan Rokok Ilegal Berkurang

Pati, SMJTimes.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati mengharapkan keberadaan rokok ilegal bisa berkurang, utamanya di Bumi Mina…

12 jam ago

Andrew Andika Pernah Menginap, Soraya Rasyid: Yang Menginap di Rumah Aku Itu Banyak

SMJTimes.com - Viral berita perselingkuhan antara host Uang Kaget Soraya Rasyid dan aktor Andrew Andika, istri Andrew yakni Tengku Dewi…

13 jam ago

Petani Alami Kondisi Kontras Saat Musim Hujan dan Kemarau

Pati, SMJTimes.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati menyoroti kondisi kontras yang dialami petani Kabupaten Pati saat musim…

13 jam ago

Host Uang Kaget Soraya Rasyid Dituding Selingkuh dengan Andrew Andika

SMJTimes.com - Artis sekaligus host acara Uang Kaget Soraya Rasyid dituding sebagai orang ketiga di rumah tangga Andrew Andika dan…

13 jam ago

Dewan Nilai Antisipasi Kebakaran Penting Dilakukan

Pati, SMJTimes.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati menilai jika upaya antisipasi kebakaran penting untuk dilakukan. Apalagi saat…

13 jam ago

This website uses cookies.