Rembang Targetkan 3000 Dosis Vaksinasi Tahap II pada Hewan Ternak

Rembang, SMJTimes.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang terus melakukan percepatan vaksinasi terhadap hewan ternak.

Hal ini dilakukan untuk mencegah peningkatan jumlah hewan sakit terjangkit Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang terus menyebar.

Kepala Dinas Pertanian dan Pangan (Dintanpan) Kabupaten Rembang yang diwakilkan Kepala Bidang (Kabid) Peternakan, Lulu Rofiana menyampaikan vaksinasi PMK tahap II Kabupaten Rembang telah dimulai sejak hari Sabtu kemarin, 23 Juli 2022.

Dia mengutarakan vaksinasi PMK untuk hari pertama telah melakukan di Kecamatan Lasem dan hari kedua di Kecamatan Kaliori Kabupaten Rembang.

“Vaksinasi PMK tahap II Kabupaten Rembang dimulai semenjak hari Sabtu kemarin. Pertama telah vaksinasi di Kecamatan Lasem,” kata Lulu, Selasa, (26/7/2022).

Baca Juga :   Dana Pembangunan UPT Puskesmas Sedan Capai Rp 4 Miliar

Sementara hari pertama vaksinasi PMK tahap II membidik di Desa Dorokandang, Kecamatan Lasem sebanyak 50 ekor. Dan di Desa Sriombo, Kecamatan Lasem sebanyak 50 ekor.

Lebih lanjut untuk hari kedua vaksinasi PMK tahap II melakukan di Desa Mojorembun Kecamatan Kaliori sebanyak 97 ekor.

Komentar