BOR RSUD Pati Capai 100 Persen

Pati, SMJTimes.com – Bed Occupancy Rate (BOR) atau presentase tingkat penggunaan tempat tidur di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) RAA Soewondo Pati mencapai 100 persen. Bahkan puluhan pasien harus mengantre di Ruangan IGD untuk mendapatkan penanganan.

Hal ini diungkapkan oleh Plt Direktur RSUD RAA Soewondo, Edy Siswanto. Mantan Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Pati ini menuturkan keadaan semacam ini sudah terjadi selama beberapa pekan terakhir.

“Saat ini BOR di rumah sakit kami untuk pasien Covid-19 itu sekarang 100 persen dan yang menunggu di IGD ada beberapa. Kurang lebih sekitar 30-an pasien di IGD,” ujar Edy saat ditemui, Sabtu (3/7/2021) lalu.

Baca Juga :   Ratusan Warga Pati Jalani Isolasi Mandiri

“Jadi dirawat di IGD itu menunggu ruangan dan menunggu pemeriksaan. Jadi semua pasien tidak bisa langsung masuk ruangan. Kita harus evaluasi apakah ini pasien Covid-19 maupun non Covid-19. Kita periksa rontgen maupun swab PCR-nya,” lanjutnya.

Edy mengungkapkan RSUD RAA Soewondo Pati menyediakan 123 ruangan untuk pasien Covid-19. Ruangan itu masih dibagi untuk isolasi prenatal atau ruang khususkan untuk bayi yang menderita Covid-19 dan ada lagi tempat isolasi khusus untuk ibu hamil.

Komentar