Pati, SMJTimes.com –. Anggota Komisi D DPRD Kabupaten Pati Muntamah menilai vaksinasi Covid-19 dapat memperkuat imunitas atau daya tahan tubuh dari virus yang menyerang sistem pernapasan ini.
“Saya berharap dengan adanya vaksinasi, imun masyarakat menjadi baik tidak mudah terpapar sehingga jumlah penderita Covid-19 menjadi berkurang,” ujar politisi asal Partai Kebangkitan Bangsa ini.
Pernyataan ini sejalan dengan tujuan vaksinasi. Menurut Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2) Dinas Kesehatan Kabupaten Pati dr. Joko Leksono W vaksinasi ini bertujuan untuk mengurangi transmisi atau penularan COVID-19.
Sehingga angka kesakitan dan kematian menurun dan masyarakat dapat mencapai kekebalan kelompok (herd immunity). “Serta melindungi masyarakat agar tetap produktif secara sosial dan ekonomi,” ungkap Joko dalam acara Pencanangan Vaksinasi di RSUD RAA Soewondo, Senin lalu.
Lebih jauh joko mejelaskan bawah Kabupaten Pati menyasar sebanyak 853.374 orang untuk divaksinasi COVID-19. Dengan rincian, tenaga kesehatan sebanyak 6.313 orang, pelayanan publik sebanyak 41.252 orang dan Masyarakat umum dan pelaku ekonomi sebanyak 198.513 orang.
“Lalu masyarakat lansia sebanyak 187.044 orang serta masyarakat rentan sebanyak 420.252 orang,” ungkap Joko.
Vaksinasi ini dilakukan di 44 Fasilitas Kesehatan (Fakes). Yakni, 29 Puskesmas, 10 rumah sakit, 2 klinik TNI/Polri, 2 klinik pratama serta Balkesmas.
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati berharap vaksinasi dapat meminimalisir penularan virus corona. Sehingga angka kasus Covid-19 semakin berkurang
(Adv)
Komentar