RPH Pemkab Pati Beroperasi Pekan Depan, Fasilitas Cukup dan Dijamin Higienis

SMJTimes.com – Rumah Potong Hewan (RPH) milik Pemerintah Kabupaten Pati (Pemkab Pati) akan mulai beroperasi Senin pekan depan. RPH seluas 480 m2 milik Pemkab Pati ini berlokasi di Jalan Raya Pati-Kudus, tepatnya di kompleks Pasar Hewan Pragolo Margorejo, Pati atau lebih dikenal dengan Pasar Wage.

Kepala Dispertan Pati, Nikentri Meiningrum mengatakan bahwa bangunan memang telah selesai dibangun. Namun, pihaknya harus melakukan persiapan sebelum RPH mulai dioperasikan, seperti menyiapkan sumber daya manusia dan peralatannya.

“Pengoperasiannya mulai Senin dini hari, pekan depan nanti. Akan dibuka setiap hari. Memang bangunannya sudah lama jadi, namun karena perlu kesiapan, jadinya pekan depan baru pengoperasian,” ungkapnya, dikutip dari Tribun Jateng (22/2). Niken juga menyoroti tentang maraknya penyakit sapi PMK dan LSD, sehingga tenaga di lapangan perlu fokus pada penanganan permasalahan tersebut lebih dulu.

Baca Juga :   Nikita Mirzani Buatkan Surat Wasiat untuk Anak-anaknya, Kenapa?

Berdasarkan informasi, pembangunan RPH menelan dana dari Dana Alokasi Khusus (DAK) fisik tahun 2022 sebesar Rp 2,7 miliar.

Komentar