SMJTimes.com– Lorenzo Lamas menceritakan kisah rumah tangganya yang hancur berantakan pada 2015 lalu. Ia memergoki sang anak tengah bercinta dengan istri keempatnya.
Perlu diketahui sebelumnya, Lorenzo telah menikah sebanyak lima kali. Bintang serial Renegade tersebut menikah keempat kalinya dengan Shauna Sand, seorang model Playboy yang berusia 41 tahun.
Dilansir dari People, Lorenzo memergoki Saunda tengah tidur bersama putra dari hasil pernikahan keduanya, AJ yang masih berusia 18 tahun saat itu.
“Itu benar-benar menghancurkan saya secara emosional. Saya tidak bisa berbicara dengan putra saya selama dua tahun,” kata dia dilansir People.
Kisah perselingkuhan tersebut termuat dalam otobiografinya Renegade at Heart. Ia menceritakan kisah itu membuat hubungannya dengan sang anak renggang.
“Saya tidak tahu bagaimana memperbaikinya. Saya sangat terkejut dan kesal bahkan terpana hingga terluka sehingga saya tidak tahu bagaimana memperbaikinya,” kata Lamas.
Bahkan Lorenzo menyebut kisah cinta mereka berlangsung selama berbulan-bulan. Mereka ternyata sepasang kekasih.
“Dia mengira Shauna bertingkah seperti ibu bagi A.J. Dia tidak tahu bahwa dia adalah kekasih putranya!” tutur sumber itu dilansir thehollywoodgossip.
“Shauna datang ke A.J. Itu adalah pengkhianatan terakhir. Lorenzo tidak tahu, dia tidak tahu apa-apa tentang semuanya.” Ujar dia. (*)
Artikel ini telah dikutip dari Detik Hot dengan judul “Hancurnya Lorenzo Lamas Pergoki Anak Bercinta dengan Istri”
Komentar