Kabar Baik! Kasus PMK di Rembang Turun Signifikan

Sementara, kasus penyebaran PMK tertinggi di Kecamatan Kaliori dengan total kasus 1.351 ekor yang terjangkit PMK.

Lebih lanjut, hewan ternak di Kecamatan Kaliori yang terjangkit wabah PMK terbanyak di Kabupaten Rembang tersebut kesembuhannya mencapai 969 ekor, yang disembelih atau dijual ada 7 ekor dan yang mati terdapat 10 ekor.

“Di Kecamatan Kaliori terbanyak kasus PMK terdapat 1.351 kasus, dengan kesembuhan 969 sembuh, mati 10 ekor dijual atau dijagal 7 ekor, sisanya 365,” terang Lulu.

Kasus tertinggi kedua di Kecamatan Sumber dengan jumlah total kasus 734 ekor yang terjangkit wabah PMK, namun kesembuhan mencapai 550 ekor, yang dijual atau dijagal ada 8 ekor, dan yang mati terdapat 3 ekor.

Baca Juga :   Perpusda Rembang Buka, Masih Sepi Pengunjung

“Kecamatan terbanyak nomor 2 di Kecamatan Sumber dengan total kasus 734 yang sembuh 550 ekor, mati 3, dijual atau dijagal 8. Sisa kasus 173 ekor masih terjangkit PMK,” terangnya. (*)

Komentar