Posko Layanan Mudik GOR Pesantenan Pati Buka 24 Jam

Bagikan ke :

Pati, SMJTimes.com – Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Pati bersinergi dalam mengatasi mudik Idul Fitri 1443 H dengan membuka posko mudik bertemakan ‘Posko Pramuka Peduli Karya Bakti Lebaran 1443 H’. Posko tersebut berlokasi di GOR Pesantenan Pati.

Dalam pelayanan membantu pemudik tahun ini, Pramuka Kwarcab Pati akan memberlakukan operasional piket selama 24 jam yang dibagi menjadi dua sift.

Sift pertama akan dimulai pukul 07.00 WIB sampai dengan 19.00 WIB, sedangkan sift kedua akan dimulai pukul 19.00 WIB sampai dengan pukul 07.00 WIB.

“Para anggota akan berjaga selama 24 jam dan digilir sesuai jadwal yang di tentukan,” ucap Sugiyono selaku Ketua Kwartir Cabang Pati.

Lebih jauh ia mengatakan, kegiatan ini adalah agenda kepedulian Gerakan Kwarcab Pati dalam rangka menyukseskan program pemerintah untuk membantu masyarakat yang melaksanakan mudik Lebaran.

“Gerakan ini adalah gerakan kepedulian guna menyukseskan mudik tahun ini dengan cara mendirikan posko dan memberikan informasi, infografis, komunikasi dan mempublikasikan kejadian secara up to date kepada masyarakat, ” ucap Sugiyono saat dihubungi SMJTimes.com, Sabtu (30/4/2022).

Semua kegiatan selama 24 jam akan dilaporkan dalam bentuk foto, video, infografis, rilis berita informasi yang akan di-upload secara real time pada media sosial dan website, baik milik kwarcab maupun milik pemerintah daerah.

“Beberapa kegiatan yang dilakukan meliputi pemberian informasi tentang kelancaran arus mudik Lebaran bagi pengguna roda empat dan roda dua, titik kemacetan, pelaksanaan vaksinasi booster, ” jelasnya.

“Tak hanya itu, kami juga adakan pembagian takjil gratis, pemberian santunan dan bingkisan untuk yatim-piatu dan fakir miskin, menyediakan rest area, dan juga melaporkan aktivitas Pramuka Karya Bakti Lebaran,” imbuh pria yang lebih akrab dipanggil Kak Giek.

Sebagai informasi, Posko Gerakan Pramuka Kwarcab Pati dibuka selama 14 hari dimulai dari tanggal 27 April 2022. (*)

Komentar