Pati, SMJTimes.com – Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, Joni Kurnianto mendukung adanya perombakan skuad Persatuan Sepakbola Indonesia Pati (Persipa) usai mengarungi Liga 3 zona Jawa Tengah.
Apalagi kini Persipa tengah mempersiapkan tim guna melakoni Liga 3 Nasional. Sehingga pembenahan tim perlu dilakukan secara serius dan matang.
Joni yang juga merupakan pembina Persipa Pati terus mendukung Laskar Saridin supaya bisa terus meraih kegemilangan berupa prestasi.
“Kami kemarin juga sudah memberikan masukan kepada manajemen Persipa, untuk melakukan pergantian pemain yang dianggap kurang kita perbaiki,” ungkapnya belum lama ini.
“Kemudian untuk latihan, sudah kita fokuskan kembali ke Stadion Joyokusumo karena memang sudah selesai diperbaiki. Karena kalau kita berlatih di lapangan yang kurang baik itu bisa cedera, jadi untuk menghindari hal semacam itu kita kembali ke Joyokusumo,” imbuh politisi Partai Demokrat itu.
Selain itu, Ketua Persipa Pati Kardi menyampaikan bahwa manajemen tengah melakukan evaluasi seluruh bagian tim. Perombakan pemain di beberapa lini dilakukan.
“Pemain ada yang kami istirahatkan, dan akan ada yang diperbarui. Karena kalau dari hasil evaluasi kemarin, Persipa masih kurang di posisi pemain tengah dan sayap. Jadi memang pemain yang dinilai belum mencapai ekspektasi akan diberhentikan dan digantikan dengan pemain lainnya,” jelas Kardi saat dihubungi SMJTimes.com, Jumat (7/1/2022).
Persipa telah merekrut tiga pemain baru. Dan pihak manajemen akan menambah dua pemain lagi untuk bisa menutupi kekurangan yang ada pada tim.
“Untuk sementara, rekrutan terbaru ada tiga pemain. Sedangkan kemarin yang dicoret totalnya ada enam pemain. Jadi memang harapan kami dari manajemen, paling tidak ada lima pemain baru untuk menutupi kekurangan yang ada,” tandasnya. (*)
Komentar