Kasus Melonjak, Hafidz Pimpin Apel Kesiapsiagaan Penanganan Covid-19

“Ada upaya untuk orang yang tidak bergejala biasanya isolasi mandiri di rumah kita tarik isolasi mandiri terpusat. Karena orang yang tidak bergejala tetapi keluyuran kemana-mana. Kalau dia berhadapan dengan orang punya penyakit rawan menularkan kepada orang lain, harapannya orang tidak bergejala agar tidak menularkan penyalit kepada orang lain,” bebernya

Hotel Puri mulai digunakan sebagai tempat isolasi terpusat sejak tanggal 13 Juni 2021 kemarin. Sedikitnya 45 orang dijemput dari rumah masing-masing, dengan menggunakan Bus Mini.

“Kemarin ada 45 yang sudah kita evakuasi ke hotel Puri. Ini akan kita lacak kemasing-masing daerah, agar masyarakat sadar bahanya Covid-19,” tambahnya

Pemerintah memberikan jaminan makanan dan vitamin kepada penghuni tempat isolasi terpusat dapat terpenuhi. Mulai kebutuhan obat, makanan, keamanan, kebersihan juga terjamin, serta tenaga kesehatan siaga 24 jam.

Baca Juga :   Pantau KBM Tatap Muka, Bupati Ingin Semua Sekolah Bisa Ikut

Mengenai sampai kapan tempat isolasi terpusat akan digunakan, pemerintah masih akan mengkaji sejauh mana perkembangan kasus Covid-19 di Rembang. Saat ini terdapat 504 kasus covid aktif di kota garam.

Komentar