Driver Ojek Online Semarang Demo Tuntut Peraturan Lama PM 118 Dikembalikan

Bagikan ke :

Semarang – Driver online Semarang demo menuntut kebijakan skema insentif lama dikembalikan sesuai tarif yang diatur oleh PM118. Demo berlangsung sejak Jumat pagi (2/8) mulai pukul 07.00 di depan Kantor Gubernur Jateng.

Salah satu driver online, Oki menjelaskan jika kebijakan tarif baru yang dikeluarkan oleh PT Gojek Indonesia (GI) dirasa memberatkan para driver.

“Kami menuntut supaya kebijakan baru dari PT Gojek Indonesia supaya dicabut karena memberatkan kami. Ongkosnya sekarang malah diturunkan dibawah ojol (ojek online) dan target dinaikkan, tapi bonus diberikan seminggu sekali,” jelas Oki.

Baca juga: Ratusan Driver Ojek dan Angkot Se-Kabupaten Pati Menggelar Aksi Demo

Menurut agenda, demo akan dilaksanakan hingga tengah hari pukul 12.00 WIB. Demo oleh para driver online dimulai di jalan Gubernuran menuju Jalan Siliwangi.

“Dari Jalan Gubernuran menuju Jalan Siliwangi. Kami tidak anarkis kami akan tertib,” imbuhnya.

Oki bersama teman-teman driver ojek online lainnya berharap agar PT Gojek Indonesia bisa memenuhi permintaan tersebut.

“PT Gojek Indonesia agar memperhatikan keluhan kami, semua driver online. Apa yang sudah diatur di dalam PM 118 diterapkan kembali. Kebijakan lama dikembalikan insentif lama dan disesuaikan tarifnya,” harapnya. (*)

Reporter : Kindar

Komentar