Terpilih Jadi Anggota Dewan, Endro Berjanji Akan Bekerja Keras

Bagikan ke :

Kota, Pati – Calon Anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah Dapil Empat, Kabupaten Pati dan Rembang dari partai PDI Perjuangan Endro Dwi Cahyono berjanji akan bekerja keras untuk seluruh masyarakat. Hal ini disampaikan Endro saat Halal bi Halal Dewi Pengayom Grup bersama Tim Endro Center, di Kantor PT. Dewi Pengayom Bangsa, Rabu (19/6).

Endo Dwi Cahyono terpilih menjadi anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah berdasarkan hasil Pileg tahun 2019. Endro mendapatkan suara terbanyak di Kabupaten Pati.

“Saya akan berjanji untuk bisa bekerja lebih baik, lebih keras, tidak hanya untuk Pengayom Grup, Dewi Pengyom Grup itu adalah Dewi Pengayom Bangsa dan Dewangga, tetapi tentunya secara keseluruhan, seluruh masyarakat pemilih Kabupaten Pati dan Kabupaten Rembang,” jelasnya.

Terpilihnya Endro menjadi anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah, menurutnya karena masyarakat menginginkan orang asli Pati untuk mewakili daerahnya.

“Dengan harapan ini kemudian mereka, dengan kita sampaikan bahwa kami ini orang Pati, barang kali ini yang menyentuh hati mereka, bahwa kita lebih baik memilih orang Pati,” tuturnya.

Ia menerangkan, kemenangan yang diperoleh merupakan hasil kerja keras seluruh tim Endro Center dari bulan Juli 2018 hingga masa pencoblosan tanggal 17 April 2019.

“Perlu kami sampaikan bahwa Endro Center sudah bergerak pada saat yang lain belum bergerak. Endro Center berserta panjenengan semua sudah bergerak sejak bulan Juli tahun 2018, ternyata kerja keras kita dibayar dengan keberhasilan,” terangnya. (*)

 

Komentar