SMJTimes.com – Berdasar pada keanekaragaman lanskap, mulai dari pantai, pegunungan, hutan tropis, hingga formasi alam unik yang menarik wisatawan, Forbes merilis laporan terkait dengan 10 negara terindah yang ada di dunia.
Melansir dari MetroTV News, Negara Republik Indonesia (RI) berhasil menjadi peringkat pertama dengan pencapaian skor tertinggi dalam penilaian keindahan alamnya.
Salah satu daya tarik utama ada pada Taman Nasional Komodo yang sudah menyandang status menjadi Situs Warisan Dunia United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO).
Kekayaan alamnya terbentang sepanjang garis pantai yang dihiasi oleh terumbu karang yang bisa didapatkan secara langsung seperti di kawasan Pulau Bali. Selain itu, lebatnya hutan hujan tropis juga berhasil menjadi salah satu ikon yang terletak di antara Sumatera dan Kalimantan.
Menyusul Indonesia, Selandia Baru masuk dalam peringkat kedua melalui lanskap alamnya yang dramatis. Dikenal dengan pegunungan tinggi, danau jernih, gletser, hingga padang rumput yang luas, negara ini kerap menjadi magnet bagi wisatawan petualang hingga latar film internasional.
Kemudian, posisi ketiga diisi oleh Kolombia yang berhasil menawarkan keindahan alam yang beragam, mulai dari garis pantai di Samudra Pasifik dan Laut Karibia, hutan Amazon, hingga pegunungan Andes.
Keanekaragaman ekosistem yang ada di negara Kolombia ini berhasil menghadirkan panorama alam yang begitu kontras dan memukau.
Lebih dari ketiga wilayah tersebut, sejumlah negara lainnya yang berhasil menarik minat wisatawan karena keindahan alamnya terlihat pada Tanzania, Meksiko, Kenya, India, Prancis, Papua Nugini, dan Komoro.
Sejumlah 10 nama negara terindah di dunia versi Forbes ini menjadi salah satu bukti nyata terkait dengan pentingnya kekayaan alam yang dapat menawarkan keindahan unik yang layak unyuk dijelajahi sebagai destinasi wisata alam kelas dunia. (*)







Komentar