Terapkan Kebiasaan Berikut untuk Cegah Penurunan Kognitif di Masa Tua

SMJTimes.com – Salah satu ketakutan yang dialami oleh para lansia adalah berkurangnya kemampuan mengingat atau memori di masa tua. Oleh sebab itu, perlu untuk membangun kebiasaan-kebiasaan tertentu sedini mungkin dengan tujuan mencegah penurunan kognitif.

Berikut kami rangkum beberapa kebiasaan yang bisa diterapkan guna mencegah penurunan kognitif di masa tua.

Tetap sibuk di masa pensiun

Menurut Journal of Economic Behavior and Organization, para peneliti meneliti kelompok yang berdiam diri setelah masa pensiun dan mereka yang tetap bekerja di kemudian hari. Hasilnya, kelompok pertama mengalami dampak buruk yang signifikan terhadap fungsi kognitif.

Plamen Nikolov dari Universitas Binghamton mengatakan bahwa otak yang dibiarkan beristirahat dalam waktu yang lama, akan berkarat. Oleh sebab itu, disarankan untuk tetap aktif dengan menjalankan kegiatan lainnya setelah pensiun untuk mencegah konsekuensi yang tidak diinginkan.

Baca Juga :   Sering Disebut Banyak Bicara dan Mudah Bergaul, Berikut Ini Keuntungan Menjadi Extrovert

Lakukan permainan yang mengasah otak

Dari jurnal NEJM Evidence, para profesor di departemen psikiatri, neurologi, dan kedokteran di universitas Columbia dan Duke merekrut 107 sukarelawan dengan usia rata-rata 71 tahun. Mereka meminta subjek untuk mengerjakan teka-teki silang, atau bermain video game komputer selama beberapa minggu.

Komentar