Warna-warna yang Tren di Tahun 2024, Cocok untuk Fashion Item Saat Lebaran

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Sejumlah warna dikatakan populer di tahun 2024. Pilihan warna berikut sangat cocok digunakan untuk berbagai desain mulai dari warna cat dinding rumah, logo, hingga desain produk.

Bertepatan dengan momen Lebaran 2024, beberapa warna berikut ini juga bisa dijadikan sebagai pilihan warna untuk gamis, tunik, atau hijab. Lantas, apa saja warna yang trending di tahun 2024? Simak penjelasan berikut ini!

Warna Gold

Warna paling trendi di tahun 2024 jatuh pada warna gold atau emas. Warna ini juga melambangkan berbagai perspektif dan emosi, seperti optimisme karena bisa menambah cahaya dan energi positif. Warna emas terang menunjukkan stabilitas, sementara lebih gelap menambah kedalaman.

Sementara itu, warna palet terdiri dari kuning, oranye dan merah mudah juga bisa menghadirkan energi, optimisme, dan kehangatan pada desain. Ini adalah kombinasi yang menarik dan menyegarkan. Anda bahkan bisa mengenakan padu-padan pakaian dengan ketiga warna ini saat Lebaran untuk membagikan energi positif dalam diri Anda.

Nuansa biru

Warna biru melambangkan ketenangan hingga kedalaman seperti lautan. Nuansa warna ini menimbulkan kesan stabilitas dan keandalan. Selain itu, warna biru juga bersifat fleksibel dan diasosiasikan secara emosional dengan kepercayaan, kebijaksanaan, dan komunikasi.

Palet warna biru tua dengan biru muda menghasilkan kesan monokromatik, yang berarti kemewahan dan kepercayaan. Sementara warna biru dengan abu-abu bisa menarik perhatian. Sama seperti keinginan untuk selalu tampil stand-out saat momen-momen penting.

kedalaman dan keajaiban desain. Biru galaksi hadir sebagai warna logo ke-7 yang paling banyak digunakan, sering kali dipadukan dengan warna kelabu tua, krim mentega, atau warna aksen emas dari tren warna pertama kami.

Ungu yang mewah

Warna-warna ungu menghadirkan kesan anggun dan mewah, misteri, serta feminin. Warna ini cocok dipadukan dengan warna ungu muda yang memberi kesan monokromatik, abu-abu terang, serta merah muda fuchsia yang bisa memberikan kesan menyenangkan.

Netral yang membumi

Warna-warna netral masih jadi pilihan populer di tahun 2024. Mereka menginginkan kesan tenang, membumi, dan nyaman untuk dikenakan. Warna-warna bumi, seperti cokelat terakota menghadirkan kesederhanaan, santai, dan relaksasi.

Selain itu, warna cokelat muda seperti buttercream juga memberikan kesan mewah namun tetap hangat. Warna ini cocok dikombinasikan dengan warna cokelat tua atau merah maroon untuk memberikan visual yang menarik.

Kebangkitan warna hijau

Warna hijau menambah kesan cerah, dan dikaitkan dengan harapan, kesehatan, dan alam. Padu padankan warna hijau tua dan hijau neon untuk menghidupkan desain yang dinamis dan menarik perhatian.

Selainjutnya, warna seafoam dan teal juga cocok untuk membangkitkan kesan ketenangan dan kesegaran. Hijau terang dengan hitam juga cocok untuk memberikan kesan kontras. (*)

Komentar