SMJTimes.com – Saat membuka tutup botol, tangan akan menggenggam. Kekuatan genggaman atau cengkraman tersebut berasal dari kekuatan otot manusia. Para ahli menyebut otot manusia akan cenderung melemah seiring bertambahnya usia, apalagi jika jarang berolahraga. Selain itu, mereka berpendapat bahwa kekuatan pada otot cengkraman merupakan suatu indikasi manusia mengalami kondisi kesehatan tertentu. Saat otot melemah, kemungkinan orang tersebut memiliki kemungkinan cedera hingga mengalami gangguan pada mental.
Bersumber dari Cleveland Clinic, Dokter Ardeshir Hashmi menuturkan bahwa ketidakmampuan membuka tutup botol menandakan otot yang melemah, yang kemungkinan besar terjadi karena seseorang kehilangan massa otot. Kehilangan massa otot disebabkan tubuh yang jarang dilatih, sehingga komposisinya tergantikan oleh lemak. Biasanya, hal ini disebut dengan sarkopenia. Sebuah penelitian, ahli menemukan hubungan antara kekuatan genggaman, jalan, dan menaiki tangga. Seseorang yang memiliki penurunan fungsi otot rentan terjatuh dan berisiko patah tulang/cidera.
Selain itu, banyak penelitian yang mengungkapkan bahwa melemahnya cengkraman menandakan tubuh seseorang mengalami perlambatan dalam merespon virus dan bakteri. Hal ini terjadi karena kekebalan tubuh yang lemah karena massa otot yang berkurang akibat kurangnya aktivitas dan penuaan. Selain itu, seiring bertambahnya usia ditambah gaya hidup yang tidak sehat, seseorang akan memiliki peningkatan risiko mengalami penyakit kronis seperti diabetes, penyakit jantung, gagal jantung, dan obesitas.
Tak hanya merupakan indikasi penyakit fisik, berkurangnya mobilitas akibat berkurangnya massa otot juga berdampak pada kesehatan mental, seperti depresi, kesepian, dan gangguan tidur. Saat mental terganggu, hal tersebut dapat berdampak pada fungsi kognitif yang menurun serta kesehatan emosional.
Beberapa hal tersebut menandakan bahwa berkurangnya massa otot dapat berakibat penurunan kualitas hidup di masa mendatang. Diperlukan aktivitas-aktivitas fisik untuk mencegah hal tersebut terjadi. Oleh karena itu, dianjurkan untuk rutin berolahraga, mengonsumsi makanan sehat hingga melakukan aktivitas positif untuk mengusir kejenuhan dan stres, seperti melukis, mendaki gunung, travelling, dan lain sebagainya.
Komentar