Polisi Berhasil Amankan Pelaku Konvoi Berujung Tawuran

Bagikan ke :

Cengkareng, SMJTimes.com – Dua pelaku konvoi berujung tawuran di Cengkareng berhasil dibekuk Satreskrim Polres Metro Jakarta Barat. Diketahui aksi tawuran tersebut menelan satu korban jiwa.

Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Joko Dwi Harsono membenarkan penangkapan tersebut

“Benar, para pelaku telah diamankan,” ujar Kompol Joko Dwi Harsono, Rabu (18/8/2021).

Ia menjelaskan, pelaku yang berinisial MS dan DRH sempat mencoba melarikan diri ke kos-kosan sebelum akhirnya diamankan oleh pihak kepolisian.

“Saat kami mencoba mendekati pelaku, mungkin di antara mereka sudah ada yang melihat dari jauh. Sehingga mencoba melarikan diri ke dalam kost-kostan,” lanjutnya.

Dalam penangkapan tersebut, sejumlah barang bukti turut disita seperti tiga buah senjata tajam yang digunakan saat tawuran hingga menyebabkan satu orang meninggal dunia. Polisi sampai dengan saat ini juga masih memburu pelaku lainnya yang diduga terlibat.

Diketahui sebelumnya, aksi konvoi berujung tawuran terjadi di kawasan Jembatan Kampung Duri, Daan Mogot, Cengkareng, Jakarta Barat pada Minggu (8/8/2021).

Polisi menduga, konvoi dengan membawa senjata tajam untuk tawuran itu sudah dipersiapkan sejak lama. Dalam aksi tersebut, satu orang korban jiwa tewas terkena sabetan senjata tajam. (*)

 

Artikel ini telah tayang di Mitrapost.com dengan judul “Dua Pelaku Konvoi Berujung Tawuran Berhasil Diamankan Polisi”

Komentar