Budi Pekerti Jadi Film dengan Nominasi Terbanyak di FFI 2023

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Budi Pekerti memperoleh nominasi Piala Citra FFI 2023 paling banyak, yakni 17 nominasi. Itu termasuk kategori utama Film Cerita Panjang Terbaik. Diantaranya, sutradara Wregas Bhanuteja juga memperoleh dua nominasi, Sutradara Terbaik dan Penulis Skenario Asli terbaik.

Kualitas film yang menjanjikan tersebut tak lepas dengan prestasinya bisa tembus penayangan perdana di acara bergengsi Toronto International Film Festival 2023 pada 9 September yang lalu.

Tak hanya kisahnya yang perlu diapresiasi, kemampuan akting para pemeran juga tidak perlu diragukan lagi. Hal ini terbukti dengan seluruh pemeran utama Budi Pekerti turut mendapatkan tempat di beberapa nominasi FFI 2023.

Angga Yunanda yang berani tampil beda mendapat kategori nominasi Pemeran Utama Pria Terbaik. Kemudian, Sha Ine Febriyanti yang berhasil memerankan Bu Prani, seorang guru BK yang berdedikasi juga mendapat tempat di kategori Pemeran Utama Perempuan Terbaik.

Ada pula Dwi Sasono dan Prilly Latuconsina yang masing-masing mendapat tempat di kategori Pemeran Pendukung Pria Terbaik dan Pemeran Pendukung Perempuan Terbaik. Keduanya mampu melengkapi film garapan Wregas Bhanuteja dengan konflik-konflik yang menggerakan hati.

Film lainnya, seperti Like & Share serta The Big 4 mendapat 11 nominasi di ajang Piala Citra 2023, sementara 24 Jam Bersama Gaspar hadir di 9 nominasi.

Sebagai tambahan informasi, film Budi Pekerti sudah tayang di bioskop mulai 2 November 2023 kemarin. Kisah berfokus pada kehidupan seorang guru BK yang berubah seratus delapan puluh derajat setelah video perselisihannya viral di media sosial. (*)

Komentar