John Herdman Debut, Timnas Indonesia Akan Lawan Eropa dalam FIFA Series Maret 2026

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Anggota Komite Eksekutif (Exco) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Arya Sinulingga menyebut bahwa Tim Nasional atau Timnas Indonesia akan menghadapi negara besar Eropa dalam Federation Internationale de Football Association (FIFA Series) Maret 2026.

Melansir dari Bola.com, Timnas Indonesia mendapat kehormatan sebagai satu di antara delapan negara yang telah terpilih sebagai tuan rumah dalam FIFA Series yang bakal berlangsung di Jakarta pada 23-31 Maret 2026.

“Yang terdekat ada FIFA Series. Ini nanti ada negara besar juga yang akan masuk. Mudah-mudahan dapat,” jelas Arya, dikutip Selasa (13/01/2026).

Diketahui, FIFA Series merupakan sebuah turnamen undangan yang telah dipromosikan secara resmi oleh FIFA, asosiasi yang telah menyelenggarakan pertandingan persahabatan antar timnas dari konfederasi yang berbeda.

Arya mengisyaratkan bahwa Timnas Indonesia akan melawan Timnas Saint Kitts dan Nevis, sebuah negara dari The Confederation of North, Central America and Caribbean Association Football (CONCACAF) yang menduduki peringkat 154 dunia pada 22 Desember 2025 lalu.

Sementara, Timnas Indonesia berada dalam peringkat ke-122 dalam FIFA dengan catatan perolehan sebanyak 1.144,73 poin.

Oleh karena itu, pertandingan ini penting karena juga sekaligus menjadi salah satu bentuk debut bagi pelatih Timnas Indonesia pengganti Patrick Kluivert yang bernama John Herdman, yang baru saja ditunjuk beberapa pekan lalu.

Pada FIFA Series 2026 ini, Arya mengatakan bahwa PSSI secara terbuka telah memberikan keleluasaan kepada tokoh sepak bola asal Inggris itu untuk mencari formula yang tepat bagi permainan Timnas Indonesia.

“Dia kan kita tahu dibilang sebagai pelatih yang menerapkan format bunglon. Dalam satu pertandingan, dia bisa mengubah format tiga kali. Terbukti dia pernah,” ucapnya.

“Jadi kita lihat nanti dia bisa dapat kombinasi yang cocok untuk Timnas Indonesia dan cocok untuk dia juga. Kita enggak tahu nih pola permainannya bagaimana, kan kita lihat nanti,” lanjutnya. (*)

Komentar