5 Rekomendasi Celana bagi Muslimah yang Aktif Bergerak

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Bagi Anda yang berhijab, mengenakan celana mungkin bisa jadi alternatif jika sedang aktif bergerak, seperti naik turun angkutan umum, mengendarai sepeda, serta berolahraga dan berkegiatan di luar rumah seharian.

Meski demikian, penting untuk memilih bawahan celana yang pas bagi para Muslimah. Apalagi, saat ini sudah banyak model celana yang dikhususkan untuk wanita berhijab, yakni dengan perpotongan lebar, longgar, dan panjang.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut kami rangkum rekomendasi bawahan celana bagi Anda yang berhijab dan aktif berkegiatan!

Straight pants

Straight pants merupakan bawahan model celana yang memiliki perpotongan (cutting) lurus dari pinggang hingga ke bawah. Selain itu, modelnya yang longgar dari celana biasa membuat Anda lebih nyaman saat bergerak. Celana model straight pants dapat memberikan kesan kaki lebih jenjang.

Celana ini juga cocok dikenakan bagi Anda yang pekerja kantoran. Padukan straight pants berwarna netral dengan blus atau kemeja untuk mendapatkan kesan lebih formal.

Celana kulot

Salah satu item yang tidak boleh ketinggalan untuk wanita muslim adalah celana kulot. Celana kulot memiliki potongan lebih longgar dari straight pants, sehingga sangat nyaman saat dipakai dan membuat Anda bebas bergerak.

Celana kulot juga dapat Anda kenakan di semua suasana, mulai dari kasual hingga formal. Anda cukup menyesuaikan saja bahan dan atasannya. Kesan denim bisa dipilih kulot denim dengan atasan kaos maupun jaket, sementara kesan formal bisa ditampilkan dengan blus dan kulot kain.

Rok celana

Rok celana merupakan celana yang menggabungkan desain rok dan celana menjadi satu. Anda tak perlu lagi memakai dalaman celana terpisah sebelum memakai rok. Anda pun dapat bergerak dengan lebih bebas tanpa khawatir aurat akan terlihat.

Model rok celana dikhususkan untuk menemani Anda saat melakukan olahraga atau kegiatan outdoor lainnya, seperti mengendarai motor dan sepeda.

Palazzo pants

Palazzo pants adalah celana panjang wanita dengan potongan yang melebar di bagian bawah. Sementara itu, bagian pinggangnya pas atau high waist. Modelnya hampir mirip dengan celana kulot tapi lebih lebar dan jatuh.

Celana ini biasanya terbuat dari bahan kain yang ringan, sehingga cocok untuk tampilan formal atau semi-formal. Sebelumnya, celana palazzo sempat menjadi tren pada akhir 1980an sampai awal 1970an.

Celana cargo

Celana cargo adalah celana berpotongan longgar yang awalnya dirancang untuk aktivitas di luar ruangan dan lingkungan kerja kasar. Celana cargo awalnya didesain sebagai pakaian kerja militer, kemudian menjadi populer untuk kegiatan sehari-hari.

Ciri khas utama celana cargo adalah banyaknya kantong, yang dirancang untuk menyimpan berbagai barang. Celana ini juga biasanya memiliki potongan yang longgar dan nyaman, memungkinkan kebebasan bergerak. (*)

Komentar