Manfaat Bicara dengan Hewan Peliharaan, Apa Saja?

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Menghabiskan waktu bersama hewan peliharaan bisa menjadi cara untuk me-refresh pikiran. Apalagi, dengan mengajak mereka bermain, bahkan berbicara.

Mungkin, pertama kali Anda merasa mengajak berbicara hewan merupakan hal yang yang aneh. Namun, tanpa disadari hal tersebut bisa menghibur diri sekaligus meningkatkan ikatan Anda dengan hewan peliharaan, meski mereka tidak mengerti bahasa yang Anda sampaikan.

Oleh sebab itu, berikut kami rangkum sejumlah alasan mengapa Anda perlu mengajak hewan peliharaan berbicara. Simak penjelasannya!

Tingkatkan kesehatan emosional

Hewan peliharaan sering kali menimbulkan dukungan emosional pada pemiliknya. Penelitian menunjukkan bahwa berinteraksi dan berbicara dengan hewan peliharaan dapat mengurangi tingkat stres pada manusia. Kegiatan tersebut menunjukkan peningkatan hormon dopamin dan serotonin yang bertanggung jawab pada perasaan bahagia.

Memperkuat ikatan dengan peliharaan

Rutin berbincang dengan hewan peliharaan juga bermanfaat memperkuatan ikatan Anda dan mereka. Bahasa dalam bentu apapun memperkuat hubungan Anda dengan peliharaan, seperti orang tua dengan bayinya. Menurut Psikologi, kegiatan tersebut menciptakan rasa aman dan pengabdian, karena mereka bisa merasakan ketulusan Anda.

Melawan kesepian

Berbicara dengan hewan peliharaan juga dapat melawan rasa kesepian. Anjing atau kucing Anda tidak akan merespon dengan kata-kata, tetapi mereka selalu senang mendengarkan Anda mengobrol. Penelitian telah menunjukkan bahwa kesepian sebenarnya bisa berbahaya bagi kesehatan mental, terutama bagi mereka yang berusia sudah tua. Sehingga, berkomunikasi dengan hewan bisa menjadi cara untuk melawan kesepian tersebut.

Mengajari hewan hal baru

Rata-rata anjing memahami sekitar 165 kata, tetapi mereka mampu belajar lebih banyak lagi. Sebaliknya, kucing biasanya hanya belajar sekitar 20 hingga 40 kata. Bicara dengan hewan peliharaan akan mengajari mereka hal baru, seperti saat buang air besar dan tidur. Selain itu, hal ini juga bisa menjaga mental hewan peliharaan Anda tetap terstimulasi dan tajam.

Bagaimana cara berbicara dengan hewan peliharaan?

Penelitian telah menunjukkan bahwa cara mengobrol lebih berdampak pada hewan peliharaan, dibandingkan bahasa yang digunakan. Ternyata, baik anjing maupun kucing lebih suka jika pemiliknya berbicara kepada mereka dengan suara yang manis, atau juga dikenal sebagai baby talk.

Hal ini juga bisa memberikan manfaat positif bagi para pemilik hewan peliharaan. Penelitian telah menunjukkan bahwa berbicara dengan nada gembira, bahkan ketika stres atau sedih, sebenarnya dapat meningkatkan keadaan emosi ke tingkat yang lebih tinggi. (*)

Komentar