Pelaksanaan Pilkada 2024 Diharapkan Tak Timbulkan Gejolak

Bagikan ke :

Pati, SMJTimes.comPelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 pada bulan November mendatang diharapkan tak menimbulkan gejolak di masyarakat.

Pesta demokrasi lima tahun sekali itu diharapkan berjalan dengan lancar dan aman termasuk di Kabupaten Pati.

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, Ali Mundir menilai jika sejauh ini kondisi Pati masih aman dan harapannya akan tetap aman hingga jelang pemilihan mendatang.

“Untuk di daerah khususnya di Pati, saat ini masih biasa saja,” ujarnya.

“Ya semoga pesta politik tahun 2024 nanti bisa kondusif, jangan sampai menimbulkan perpecahan,” lanjutnya.

Ia pun meminta masyarakat agar tak terpancing dengan hal-hal yang berbau hoaks dan provokatif. Dan segala sesuatu perlu disikapi dengan kepala dingin.

“Kalau nanti ada sesuatu yang bisa dimusyawarahkan, bisa diselesaikan dengan baik dan pendewasaan dalam berpolitik. Kita sikapi dengan arif (bijaksana),” ujar politisi dari Partai NasDem tersebut.

Sebagai informasi, tahapan Pilkada 2024 saat ini masih berjalan. Pembentukan PPK, PPS, dan KPPS dijadwalkan dilakukan pada Rabu, 17 April 2024 hingga Selasa, 5 November 2024. Pemutakhiran dan Penyusunan Daftar Pemilih akan dilakukan pada Jumat, 31 Mei 2024 hingga Senin, 23 September 2024.

Sedangkan pendaftaran pasangan calon akan dibuka pada Selasa, 27 Agustus 2024 hingga Kamis, 29 Agustus 2024 mendatang. (Adv)

Komentar