Pati, SMJTimes.com – Anggota Dewan Perwakilan Rayat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, M Nur Sukarno mengaku akan membantu promosi Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).
Menurutnya, UMKM merupakan salah satu sektor yang banyak digeluti masyarakat Kabupaten Pati sehingg perlu diberi banyak dukungan.
Terlebih, teknologi semakin maju menjadi peluang besar bagi UMKM untuk mengembangkan produknya.
Sukarno juga menyampaikan bahwa UMKM bisa bekerja sama dengan Dinas Koperasi dan UMKM (Dinkop UMKM) Kabupaten Pati.
“Patut kita syukuri, saat ini seiring tumbuh kembangnya era digitalisasi, UMKM Kabupaten Pati dengan didampingi dan difasilitasi oleh Dinkop UMKM, sebagian marketingnya sudah lewat online,” ucapnya.
Selanjutnya, dia berharap adanya dukungan dari banyak pihak tersebut bisa membantu UMKM lebih dikenal secara luas hingga nasional.
Lebih lanjut, dukungan tersebut tak lepas dari penanan Paguyuban Kelompok Usaha Mikro Indonesia Mandiri (KUMIMA) Kabupaten Pati yang berhasil menembus pasar internasional dengan produk kerajinan tangan.
“Saya pribadi yang dituakan di UMKM KUMIMA tetap ikut mendorong supaya terfasilitasi dalam marketing online,” ujarnya.
Kemudian, politisi dari fraksi Golkar itu berharap sektor UMKM dapat memberikan manfaat bagi masyarakat.
“Selain itu, UMKM bersifat padat karya sehingga bisa menyerap tenaga kerja yang bermuara pada pertumbuhan ekonomi,” pungkasnya. (adv)
Komentar