Ketua Dewan Ingatkan Pemkab Pati untuk Segera Tangani Bencana Kekeringan

Bagikan ke :

Pati, SMJTimes.com – Bencana yang sering dirasakan oleh masyarakat Pati selain bencana banjir yaitu bencana kekeringan. Mengenai hal tersebut, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, Ali Badrudin minta Pemkab Pati segera tangani bencana kekeringan.

Wakil rakyat Pati tersebut mengatakan bahwa bencana kekeringan merupakan bencana yang terjadi setiap tahunnya.

“Bencana kekeringan ini harus (kita) tangani, tidak hanya pada waktu kekeringan kita memberikan bantuan air satu tangki, sepuluh tangki, dua puluh lima tangki,” ucapnya.

Lebih dari bantuan air, Ali menyebutkan bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati harus mempunyai suatu trobosan yang bagus dalam meminimalisir tingkat kekeringan di setiap tahunnya.

Ali mengharapkan di tahun 2045 nanti bencana kekeringan sudah bisa teratasi sehingga masyarakat Pati tidak kekurangan air di musim kering.

“Akan tetapi dalam jangka waktu sampai tahun 2045 ini bencana kekeringan di Kabupaten Pati (ini) bisa teratasi,” harapannya.

Ali mengakui bahwa penanganan bencana kekeringan tidaklah mudah ditangani. Akan tetapi Ketua DPRD Pati tersebut optimis bisa diatasi.

Lebih lanjut, Ali meminta Kepala Bappeda Kabupaten Pati Muhtar agar program terkait meminimalisir bencana kekeringan seperti program pembuatan sumur dilakukan.

“Saya berharap nanti Pak Muhtar juga memasukkan ya, memasukkan melalui OPD terkait program pembuatan sumur yang dibiayai Pemerintah Daerah,” tutupnya. (Adv)

Komentar