SMJTimes.com – Mulai tayang hari ini di bioskop Indonesia, waralaba Saw kembali hadir dengan judul baru, Saw X. Film Saw X merupakan lanjutan kisah dari film pertamanya Saw yang rilis tahun 2004 dan mengambil waktu sebelum Saw II yang tayang setahun setelahnya pada 2005.
Film ini digarap oleh sutradara Kevin Greutert dan masih dibintangi Tobin Bell dan Shawnee. Saw X mengusung genre horror, mystery dan thriller, mengisahkan tentang Jigsaw yang merupakan seorang pembunuh berantai sadis.
Dilansir dari IMDB, berikut sinopsis dan daftar pemeran Saw X yang tayang di bioskop mulai hari ini.
Sinopsis Saw X
Film dibuka dengan John Kramer yang menderita kaker otak stadium lanjut. Penyakit tersebut membuat hidupnya divonis tidak akan lama lagi.
John yang putus asa melakukan perjalanan ke Meksiko dengan tujuan berobat. Ia berencana melakukan prosedur medis yang berisiko dan eksperimental dengan harapan mendapatkan obat mujarab hingga penyakitnya sembuh.
Namun, ia malah menemukan bahwa prosedur tersebut hanya sebuah penipuan untuk mengelabuhi orang-orang yang rentan. Hal itu membuat John memiliki tujuan baru, yakni dengan kembali menjadi Jigsaw, si pembunuh berantai.
Ia berusaha membalikkan keadaan para penipu dengan menggunakan jebakan dan metode yang mengerikan.
Pemeran Saw X
Tobin Bell sebagai John Kramer
Shawnee Smith sebagai Amanda Young
Synnøve Macody Lund sebagai Cecilia Pederson
Steven Brand sebagai Parker Sears
Renata Vaca sebagai Gabriela
Joshua Okamoto sebagai Diego
Octavio Hinojosa sebagai Mateo
Paulette Hernandez sebagai Valentina (as Paulette Hernández)
Jorge Briseño sebagai Carlos
Costas Mandylor sebagai Hoffman
Michael Beach sebagai Henry Kessler
Demikian sinopsis dan daftar pemeran Saw X. (*)
Komentar