Kru Film Mengalami Kejadian Mistis Saat Syuting The Nun II

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Kru film ungkap pernah mengalami kejadian mistis saat menggarap proyek The Nun II. Stephane Cressend selaku desainer produksi bercerita bahwa beberapa lokasi memiliki kisah horor dan dipercaya berhantu. Salah satu tempat yang dia sebutkan adalah kota Terascon.

Terascon sendiri merupakan kota kecil di bagian selatan Prancis. Kota tersebut telah ada sejak abad ke-6 hingga 7 sebelum Masehi, sehingga wajar terdapat banyak kastil dan gereja tua. Kota tersebut merupakan latar dimana Suster Irene yang diperankan Suster Farmiga kejar-kejaran di antara bangunan-bangunan kuno.

“Kami sedang mencari lokasi syuting di kawasan lokalisasi, dan ini sulit karena banyak lampu neon. Kami akhirnya memasang lampu neon di sebuah klub malam ini, dan itu ternyata berhantu. Itu sebuah toko kuno, dan mereka kerap melakukan eksorsisme setiap tahun untuk ‘menghadapi setan’ di sana,” ujar Cressend, dilansir dari CNN indonesia.

Agnes Beziers yang merupakan desainer kostum juga mengatakan bahwa ada beberapa kejadian mistis yang sempat mengganggu proses pengerjaan filim. Mulai dari salib yang tiba-tiba hilang, kostum yang dikirim ke alamat yang salah, hingga konfirmasi yang ternyata tidak ada sama sekali.

“Salib kami hilang di perjalanan. Kain untuk kostum Valak rupanya dikirim ke alamat yang salah. Pesanan yang semula sudah terkonfirmasi, rupanya tidak sama sekali,” cerita Beziers.

Lebih lanjut, kisah horor yang menyertai daerah tersebut membuat kru film melakukan ritual khusus untuk membersihkan lingkungan sekitar dari pengaruh mistis.

“Seharusnya yang kami lakukan sejak awal adalah membuat ritual khusus mengundangnya ke lokakarya. Kami memang akhirnya membakar sage putih di seluruh departemen kostum untuk ‘membersihkan’ sekelilingnya,” ungkap Beziers. (*)

Komentar