Erling Haaland Pamer Foto Bersama Jisoo BLACKPINK saat Kunjungi Korea Selatan

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Unggahan foto pemain bola Erling Haaland mendadak viral di media sosial. Dalam unggahan tersebut, ia tempak berfoto dengan penyanyi dari grup asal Korea Selatan BLACKPINK, Jisoo.

Baru-baru ini, klub sepak bola Haaland, Manchester City memang sedang menjalani tur ke dua ke negara Asia jelang musim baru 2023/2024, termasuk ke Korea Selatan. Di negara ginseng tersebut, Manchester City dijadwalkan bertanding dengan Atletico Madrid di Seoul World Cup Stadium pada hari Minggu esok hari, tanggal 30 Juli 2023.

Bertepatan dengan itu, Haaland memanfaatkan waktu untuk bertemu dengan Jisoo yang merupakan salah satu anggota BLACKPINK. Keduanya mengambil foto sambil memegang jersey Man City. Foto tersebut kemudian diunggah oleh Haaland ke Twitter.

Ketika di Seoul…,” cuitnya, dikutip dari Detik.

Tak hanya akun pribadi Haaland, akun resmi Man City juga membagikan foto dua bintang tersebut. Unggahan tersebut langsung menjadi viral dan mengundang banyak komentar dari para penggemar. (*)

Komentar