SMJTimes.com – Prestasinya di ajang America’s Got Talent (AGT) 2023 dengan meraih Golden Buzzer dari Simon Cowell semakin menarik publik untuk mengetahui tentang sosok Putri Ariani. Salah satunya, mengenai metode yang dilakukan gadis belia tersebut dalam proses pembelajaran.
Dikutip dari CNN Indonesia, Putri belajar menggunakan bantuan teknologi screen reader untuk belajar. Ia mengaku memanfaatkan teknologi tersebut untuk memudahkannya menggunakan smartphone dan laptop, serta menyimpan semua materi yang dipelajarinya.
“Kalau di sekolah Putri punya cara belajar sendiri, Pak, pakai teknologi. Jadi Putri pakai handphone dan laptop biasa, kemudian dibantu screen reader. Putri bisa mengarsipkan sendiri materi-materi sekolah di laptop,” ujar Putri beberapa waktu lalu.
Apa itu screen reader?
Dilansir dari AbilityNet, screen reader merupakan perangkat lunak yang memungkinkan tuna netra mengoperasikan komputer, laptop atau ponsel. Screen reader membantu mereka dalam mengakses dan berinteraksi dengan konten digital, seperti situs web maupun aplikasi lainnya dengan memanfaatkan audio dan sentuhan. Cara kerja perangkat lunak tersebut yakni dengan membacakan teks pada layar, sehingga akan memudahkan para difabel netra menggunakan gadget.
Pengguna dapat menyesuaikan penggunaan aplikasi tersebut sesuai dengan kebutuhan mereka. Sebagai contoh, mengurangi kecepatan bicara hingga mengubah bahasa. Screen reader ini dapat menavigasi pengguna saat berselancar di situs web dan aplikasi melalui output berupa audio. Beberapa diantaranya juga dapat digunakan dengan tampilan braille.
Bagaimana cara menggunakannya?
Anda perlu mempelajari beberapa tombol pintasan atau gerakan sentuhan. Pengguna pemula mungkin sudah bisa terbantu hanya dengan menguasai interaksi dasar dan beberapa perintah saja. Sementara itu, pengguna tingkat lanjut dapat menggunakan fitur-fitur yang lebih canggih.
Ada beberapa nama perangkat lunak yang tersedia di hampir semua komputer, tablet, dan smartphone, diantaranya adalah JAWS dan NVDA untuk komputer Windows, VoiceOver untuk Mac dan iPhone, dan TalkBack di Android. Pemilihan merek bisa dengan mempertimbangkan jenis gadget, peramban yang digunakan, dan aplikasi lain yang sering digunakan.
Screen reader dapat melakukan beberapa aktivitas seperti membaca atau mengeja kata, membaca kalimat penuh atau keseluruhan teks, menemukan rangkaian teks di layar, membacakan menu di situs, memberitahu posisi kursor komputer atau item yang difokuskan, dan memberi kemudahan dengan tampilan braille di beberapa jenis aplikasi. (*)
Komentar