SMJTimes.com – Dalam menjalani hari yang super sibuk, menjaga usus tetap sehat menjadi salah satu kuncinya. Tentu anda tidak ingin tiba-tiba merasakan sembelit atau perut yang melilit di tengah melakukan aktivitas harian anda, kan?
Salah satu cara untuk menjaga kesehatan usus adalah dengan menambahkan probiotik ke dalam menu makanan. Probiotik merupakan senyawa yang akan memberikan makanan bagi mikroba/bakteri baik dalam usus. Mereka memiliki peran penting dalam menjaga kesehatan usus, serta membantu kelancaran pencernaan makanan.
Probiotik biasanya ditemukan dalam makanan dan minuman fermentasi. Dalam situasi tertentu, mungkin anda kesulitan untuk menemukan atau mencerna beberapa jenis makanan. Oleh sebab itu, kami merangkum beberapa minuman yang juga mengandung probiotik. Selain mudah dibawa, minuman bisa dinikmati kapan pun dan dimana pun.
Kefir
Kefir merupakan minuman susu fermentasi yang memiliki rasa tajam, namun sedikit memiliki sensasi seperti soda. Kefir dikenal sebagai sumber probiotik yang kaya akan manfaat. Kefir mengurangi masalah pencernaan, seperti peradangan usus, sulit buang air besar, sakit perut, hingga kanker perut.
Kombucha
Jika kefir merupakan minuman susu fermentasi, maka kombucha merupakan teh fermentasi. Rasanya manis, namun berkarbonasi. Jenis minuman ini mengandung antioksidan dan dipasteurisasi sebelum dinikmati sehingga mengandung probiotik hidup. Kombucha bermanfaat mencegah peradangan pada usus, membantu detokfikasi dan menyeimbangkan jumlah mikroba usus secara sehat.
Yogurt Alami
Yogurt merupakan minuman yang banyak dikonsumsi untuk diet. Minuman ini terbuat dari susu difermentasi sehingga menghasilkan tekstur yang lebih padat jika dibandingkan dengan kefir yang cair. Yogurt alami mengandung lemak sehat dan probiotik tinggi. Konsumsi secara rutin dapat meningkatkan kesehatan pencernaan, tulang hingga daya imun tubuh.
Yogurt Yunani
Yogurt Yunani memiliki tekstur kental dan lembut. Yogurt ini disebut dapat menahan panas lebih lama dibandingkan dengan yogurt biasa. Dalam memproduksinya, yogurt jenis ini mengalami proses penyaringan untuk menghilangkan whey cair yang terkandung dalam yogurt biasa. Hasilnya, yogurt Yunani memiliki protein yang lebih tinggi, meski harus menghilangkan sejumlah probiotiknya. Kendati demikian, minuman ini masih memiliki sedikit probiotik yang mendukung kesehatan usus anda.
Demikian daftar minuman yang mengandung probiotik untuk mendukung kesehatan usus anda. (*)
Komentar