Categories: Rembang

Pemuda Desa Gunem Adakan Forum Sinau Bareng

Bagikan ke :

Rembang, SMJTimes.com – Karang Taruna Desa Gunem, Kecamatan Gunem, Kabupaten Rembang mengajak anak-anak SD belajar bersama. Hal tersebut guna menghindarkan anak-anak dari paparan gadget.

Kegiatan yang dinamai ‘Sinau Bareng’ ini dilakukan setiap hari Jumat dan Minggu. Sasarannya adalah anak-anak SDN 1 Gunem, SDN 2 Gunem dan SDN 3 Gunem.

Karang Taruna yang menamai komunitasnya sebagai Karang Taruna Bhakti Mandiri itu berharap agar generasi selanjutnya bisa meneruskan program ini.

Ketua Karang Taruna Bhakti Mandiri, M. Tommy Cahyanto menjelaskan program tersebut diusulkan oleh Bidang Kepemudaan. Program tersebut mampu menarik perhatian hingga 50 anak Desa Gunem.

“Jadi kami ingin membina adik-adik untuk menjadi kader desa supaya melanjutkan kegiatan kakak-kakaknya. Karena yang namanya usia ketika semakin hari semakin tua sehingga membutuhkan kader yang baru,” ungkap Tommy.

“Kalau adik-adik bermain gadget terus akan berdampak pada saraf motoriknya, matanya juga. Khawatirnya mengganggu kesehatan mereka,” imbuhnya kepada SMJTimes.com, Minggu (12/12/2021).

Kegiatan yang sudah dilakukan hampir 1 bulan ini mengajak anak-anak belajar sekaligus bermain guna melatih dan mengasah kemampuan otak serta kreativitas mereka.

Anak-anak diajarkan untuk mengenal permainan tradisional, membuat prakarya dari bahan-bahan di sekitar seperti daun kering, hingga diberikan bibit tanaman untuk mereka rawat.

“Kami memberikan bibit tanaman kepada anak-anak untuk mereka rawat di rumahnya masing-masing, hal ini tujuannya untuk meningkatkan rasa tanggung jawab mereka,” pungkas Tommy. (*)

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Sekuel Coco Siap Diproduksi, Tayang Tahun 2029

SMJTimes.com - Film animasi Coco 2 dikonfirmasi akan diproduksi dan dijadwalkan tayang di bioskop pada tahun 2029 mendatang. Hal ini…

12 jam ago

Rekomendasi Serial Netflix Tentang Remaja, Cocok Ditonton Saat Liburan

SMJTimes.com - Saat liburan panjang, paling asyik menonton film seru di rumah. Anda cukup berlangganan layanan streaming di platform seperti…

14 jam ago

Tips Tampilan Makeup Dewy untuk Lebaran

SMJTimes.com - Saat hari kemenangan tiba, Muslimah tentu ingin tampil cantik dan menawan. Salah satu caranya yakni dengan memoleskan riasan…

18 jam ago

5 Buku Tentang Mencari Makna dan Tujuan Hidup, Bisa Dibaca Saat Ngabuburit

SMJTimes.com - Salah satu aktivitas yang bisa kita lakukan selama ngabuburit adalah dengan membaca buku. Selain untuk mengalihkan diri dari…

20 jam ago

NewJeans Dilarang Beraktivitas Secara Independen Tanpa Persetujuan ADOR

SMJTimes.com - Divisi perdata ke-50 Pengadilan Distrik Pusat Seoul melarang kelima anggota NewJeans (NJZ) beraktivitas tanpa persetujuan ADOR. Putusan ini…

2 hari ago

Rekomendasi Drama Korea Tayang April 2025, Ada Shin Min-ah Hingga Goo Youn-jung

SMJTimes.com - Akan ada sejumlah drama Korea menarik yang siap tayang selama bulan April 2025 mendatang. Drama-drama berikut ini didominasi…

2 hari ago

This website uses cookies.