SMJTimes.com – Video viral pasangan gancet atau tak bisa melepaskan saat berhubungan intim diketahui hoaks. Idris Al Marbawi alias Gus Idris pembuat video mengaku hanya settingan agar viral dan bisa mengedukasi warga.
Gus Idris mengaku video tersebut hanya sekadar rekayasa. Ia berkilah video settingan itu ditujukan untuk memngingatkan warga terkait bahaya zina.
Idris Al Marbawi alias Gus Idris yang membuat konten tersebut mengakui video ‘gancet’ hanya settingan (buatan) yang bertujuan agar viral serta bisa mengedukasi warga.
“Video ini hanyalah ilustrasi saja supaya kita lebih bermuhasabah akan bahayanya zina,” demikian seperti ditulis dalam keterangan di akun YouTube tersebut.
Dalam unggahannya, Gus Idris pun menyampaikan klarifikasi terkait video yang viral ini. Pengasuh Pondok Pesantren Thoriqul Jannah Malang ini juga menyampaikan permohonan maaf telah membuat konten tersebut.
“Mohon maaf buat para pecinta GIO video ini kami sajikan atas dasar edukasi dahsyatnya kekuatan doa, karena kejadian di atas seringkali dalam kehidupan sehari-hari,” tuturnya.
Selain itu terdapat juga penjelasan tambahan bahwa materi yang diunggah hanya untuk tujuan pendidikan dan hiburan penonton semata. Dia menegaskan konten bersifat fiksi.
“Materi dalam video ini dibuat hanya untuk tujuan pendidikan dan hiburan. Cerita ini hanyalah sebuah fiksi yang dinubuatkan dalam bentuk visual. Jika ada kesamaan nama tokoh, tempat kejadian atau cerita, itu hanya kebetulan dan tidak ada unsur kesengajaan,” tambahnya. (*)
Artikel ini telah tayang di Mitrapost.com dengan judul “Video Pasangan Gancet Hoaks: Agar Viral Untuk Edukasi Masyarakat”
Komentar