Anggaran Penanganan Covid-19 2021 di Pati Senilai Rp138 Miliar

Pati, SMJTimes.com – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, Ali Badrudin mengungkapkan refocusing anggaran untuk penanganan pandemi Coronavirus Disease atau Covid-19 di tahun 2021 Rp138 miliar. Akan tetapi jumlah tersebut bisa saja bertambah.

“Kemarin yang disampaikan Pak Sekda ke saya itu sampai detik ini Rp138 miliar. Bisa nambah itu. Kami tidak bisa nolak untuk refocusing itu. Karena kewenangannya refocusing itu wewenang eksekutif,” tutur Ali saat ditemui di ruangannya, Kamis (4/3/2021).

Kemungkinan itu membuat sejumlah anggaran untuk pembangunan maupun belanja di beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) berpotensi terpangkas lagi hingga jadwal realisasi mundur.

Ali mengungkapkan pihaknya tidak bisa melarang adanya refocusing ini. Lantaran refocusing merupakan perintah langsung dari Pemerintah Pusat.

Baca Juga :   Usulan Desa Wisata 2022 di Pati

“Dan itu kita tidak ada kewenangan untuk melarang. Karena itu perintah langsung dari pusat,” tutur politisi asal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) ini.

Komentar