Tak Butuh Banyak Biaya, Berikut Perawatan Agar Kulit Sehat dan Glowing

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Penting untuk melakukan perawatan kulit (skincare) secara rutin untuk tampilan kulit yang cerah dan bersinar. Banyak orang menggelontorkan banyak uang untuk membeli produk skincare mahal untuk mengatasi berbagai masalah kulit, sehingga mendapat tampilan yang diidamkan.

Meski demikian, ada beberapa cara sederhana yang bisa dilakukan untuk mempercantik kulit wajah dan tubuh. Cara-cara sederhana ini menggunakan bahan-bahan mudah ditemukan di rumah, sehingga Anda tidak harus mengeluarkan banyak biaya perawatan.

Dilansir dari Healthline, berikut tips rumahan mendapatkan kulit sehat dan glowing!

Gunakan minyak kelapa

Minyak kelapa memiliki sifat antiradang dan antioksidan. Beberapa riset menunjukkan bahwa bahan alami ini merupakan salah satu jenis pelembap yang baik. Meski demikian, perlu diperhatikan bahwa tidak semua kulit cocok menggunakan bahan ini, terutama bagi mereka yang alergi.

Minyak kelapa bisa dimanfaatkan untuk masker wajah dan badan. Untuk mencerahkan kulit, campurkan minyak kelapa dengan bahan-bahan seperti air jeruk lemon, kunyit, atau madu, kemudian oleskan sebagai masker ke kulit Anda.  Biarkan meresap selama beberapa menit sebelum membilasnya dengan pembersih biasa.

Gunakan aloe vera

Aloe vera memiliki khasiat penyembuhan, serta dapat merangsang pertumbuhan sel baru. Bahan alami ini juga menenangkan dan melembapkan tanpa menyumbat pori-pori. Menggunakan gel aloe vera setelah mencuci muka setiap hari dapat membuat kulit tampak berseri.

Gunakan masker pepaya

Pepaya mengandung vitamin dan enzim yang dapat membantu mengangkat sel kulit mati, sehingga bisa membuat kulit menjadi lebih cerah dan berseri. Selain mencerahkan kulit, pepaya juga dapat melembapkan kulit, mengurasi pigmentasi dan keriput, serta mengatasi sunburn.

Cara membuat masker pepaya adalah dengan menyiapkan pepaya yang sudah matang dan telah dihancurkan hingga halus. Oleskan masker pepaya ke wajah dan tubuh dan diamkan selama 10-15 menit. Setelah meresap, bilas dengan air bersih, kemudian keringkan dengan cara menepuk lembut. Untuk hasil yang maksimal, gunakan masker pepaya secara rutin, setidaknya 1-2 kali dalam seminggu.

Minum air lemon

Sel-sel kulit membutuhkan air agar berfungsi dengan baik. Salah satu studi tahun 2015 menyimpulkan ada hubungan yang kuat antara minum lebih banyak air dan memiliki kulit yang lebih sehat. Menurut anjuran ahli kesehatan, minumlah setidaknya delapan gelas air per hari.

Selain itu, minum air lemon setiap pagi. Air lemon bisa mencerahkan kulit karena mengandung vitamin C dan asam sitrat. Kandungan-kandungan tersebut dapat membantu mengurangi produksi melanin dan mengangkat sel kulit mati.

Konsumsi makanan berprobiotik

Menurut sebuah studi tahun 2014, probiotik dapat berkontribusi pada kesehatan rambut dan kulit. Probiotik merupakan mikroorganisme berupa bakteri baik yang bermanfaat bagi kesehatan, termasuk kesehatan kulit.

Manfaat probiotik untuk kulit diantaranya menjaga kelembapan dan keremajaan kulit, meningkatkan fungsi skin barrier, mencerahkan dan memperbaiki tekstur kulit. Beberapa makanan tinggi probiotik diantaranya yogurt Yunani, kefir, tempe, tahu, tape, dan makanan fermentasi lainnya.

Komentar