Kebiasaan Berikut Bisa Sebabkan Rambut Rontok, Simak Cara Mengatasinya

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Kebiasaan buruk bisa berdampak pada kondisi kesehatan, tak terkecuali kesehatan rambut. Meski terkesan sederhana, beberapa hal berikut bisa menyebabkan rambut mudah patah dan rontok.

Pola makan, teknik menata rambut, serta cara mencuci rambut sebenarnya akan memengaruhi pertumbuhan rambut. Maka dari itu, dalam artikel ini, kami merangkum sejumlah kebiasaan yang bisa membuat rambut rusak dan mudah rontok.

Pola makan buruk

Pola makan yang seimbang, serta asupan gizi yang cukup penting untuk menjaga rambut tetap kuat dan sehat. Sebaliknya, terlalu sering konsumsi makanan tinggi gula dan minim nutrisi bisa menyebabkan rambut menipis dan mudah rontok.

Untuk mengatasi rambut rontok, Anda bisa mengonsumsi makanan bergizi yang kaya protein, vitamin, dan omega-3. Misalnya, telur, ikan, dan daging merupakan sumber protein; serta sayuran seperti bayam dan kacang-kacangan; serta buah-buahan yang mengandung vitamin seperti alpukat, pisang, dan jambu biji.

Mengikat rambut terlalu ketat

Salah satu penyebab umum kerontokan rambut adalah kebiasaan mengikat rambut terlalu ketat. Mengikat rambut terlalu kencang dapat menarik akar rambut, merusak batang rambut, dan melemahkan folikel.

Kerontokan rambut yang disebabkan oleh penarikan berulang yang sama, sering, dan berlangsung dalam waktu yang lama disebut alopecia traksi. Untuk mencegah hal ini, gunakan ikat rambut yang longgar dan berbahan lembut, seperti scrunchie berbahan satin atau sutra. Hindari mengikat rambut dengan karet gelang.

Terlalu sering memanaskan rambut

Terlalu sering menggunakan alat penata rambut yang menimbulkan panas juga bisa menyebabkan rambut mudah rontok. Penggunaan pengering rambut, pengeriting rambut, pelurus rambut, dan alat penata rambut panas lainnya dapat membuat rambut kering dan rapuh.

Jika Anda akan menggunakan pengering rambut atau alat penata rambut panas lainnya, batasi lama penggunaannya, gunakan pengaturan suhu rendah, dan jangan pernah menggunakan pelurus rambut atau pengeriting rambut saat rambut basah.

Metode pengeringan yang salah

Rambut akan lebih rentan saat basah. Kebiasaan mengucek rambut dengan handuk untuk mengeringkannya bisa membuat rambut rontok dan patah. Selain itu, mengeringkan rambut dengan panas berlebihan juga bisa menyebabkan kerusakan.

Biarkan rambut kering secara alami atau tepuk-tepuk dengan handuk lembut jika Anda ingin rambut kering lebih cepat. Hindari pula menyisir rambut saat masih basah.

Metode penyucian yang salah

Keramas terlalu sering dapat menghilangkan minyak alami rambut, sehingga rambut menjadi kering dan rapuh, terutama jika sampo mengandung bahan yang keras. Selain itu, memijat kulit kepala terlalu keras dan tidak membersihkannya secara menyeluruh dapat menyebabkan kerusakan rambut.

Untuk mengatasi rambut rontok, Anda bisa keramas 2 hingga 3 kali dalam seminggu dengan sampo anti-rontok dan menjaga kebersihan kulit kepala. Anda juga bisa mencoba keramas dengan air dingin agar rambut tidak kering. Gunakan sampo yang mengandung formula anti-rontok, seperti hyaluronic acid, rosemary, rice water, capilia longa, dan sebagainya. (*)

Komentar