SMJTimes.com – Eks LABOUM Yulhee gugat mantan suaminya, Choi Min-hwan FT ISLAND ke Pengadilan Keluarga Seoul pada Senin, (4/11/2024). Gugatan tersebut dilayangkan untuk mendapatkan hak asuh anak, serta pembagian harta secara adil.
Keduanya berpisah pada tahun 2023. Yulhee mengatakan bahwa mereka awalnya sepakat memberikan hak asuh awal kepada Choi Min-hwan, kemudian hak asuh dikembalikan kepada Yulhee setelah semua proses selesai.
Tak hanya itu, Minhwan FT Island juga menawarkan sejumlah uang, yakni 50 juta won atau sekitar Rp573,54 juta dan 2 juta won atau sekitar Rp22,94 juta (sebagai tunjangan anak bulanan setelah pengalihan hak asuh.
Kendati demikian, mantan anggota LABOUM tersebut mengklaim Minhwan tidak merealisasikan kedua persyaratan yang disepakati tersebut.
Sebelumnya, konflik antara Yulhee dan Minhwan kembali disorot setelah penyanyi tersebut mencurahkan hatinya pada sebuah video YouTube yang diunggah pada 24 Oktober 2024. Dalam video tersebut, ia mengungkap tindakan pelecehan dan perselingkuhan yang dilakukan oleh mantan suaminya tersebut.
“Satu-satunya cara untuk mendapatkan penyelesaian yang adil adalah melalui gugatan hukum, tetapi saya terlalu lelah. Saya tidak punya energi untuk melawan (Choi Minhwan), saya juga tidak punya informasi atau koneksi untuk meminta nasihat,” katanya dalam video.
“Saya pergi tanpa mengambil uang sepeser pun, berpikir bahwa dana tersebut akan lebih baik untuk anak-anak. Itu benar-benar demi mereka,” lanjutnya.
Hubungan Yulhee dan Choi Min-hwan diketahui publik pada September 2017, kemudian menikah pada tahun 2018. Di tahun yang sama, anak laki-laki pertama mereka lahir. Pada 2020, keduanya juga dikaruniai anak kembar perempuan. (*)
Komentar