Taylor Swift Peroleh Piala Terbanyak di Ajang MTV VMA 2024, Sejajar dengan Beyonce

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Penyanyi pop Hollywood Taylor Swift peroleh piala terbanyak di MTV Video music Award, sejajar dengan Beyonce. Di MTV VMA 2024 yang digelar pada Rabu, (11/9/2024) yang lalu tersebut, kekasih Travis Kelce berhasil mendapat 7 piala Moonperson.

Total, Taylor Swift berhasil mengumpulkan 30 piala sejak pertama kali masuk ajang tersebut pada tahun 2009. Sementara itu, Beyonce telah mendapat 26 piala VMA sebagai soloist, 2 piala sebagai The Carters, dan 2 piala lainnya saat masih tergabung dalam Destiny’s Child.

Dalam pidato kemenangannya, Taylor Swift juga mengungakpkan terima kasih kepada kekasihnya, Travis Kelce yang merupakan atlet NFL. Ia bercerita bahwa Kelce menemani dirinya saat menggarap video musik untuk lagunya.

“Pacar saya, Travis. Semua yang disentuh laki-laki ini berubah menjadi kebahagiaan, seru, dan magis. Jadi saya ingin berterima kasih kepadanya untuk menambahkan hal itu di video ini.” kata Swift.

Diantara 7 kemenangan dalam VMA 2024 kemarin, lagunya Fortnight yang berkolaborasi dengan Post Malone memenangkan 5 kategori, termasuk Video of The Year. Artinya, prestasi tersebut sudah kali kelima Swift memenangkan kategori yang sama.

Pertama, pada tahun 2015 dengan lagunya Bad Blood, You Need to Calm Down pada 2019, All Too Well: The Short Film pada 2022, dan Anti-Hero pada 2023.

Selain itu, Swift juga memenangkan kategori Artist of the Year dan Best Pop. (*)

Komentar