SMJTimes.com – Comeback EXO telah lama ditunggu-tunggu oleh penggemar. Sejak perilisannya kemarin (10/7/2023), full album terbaru EXO, yakni ‘EXIST’ menjadi album pertama yang melampaui 1 juta penjualan di minggu pertama. Prestasi tersebut dicapi hanya dalam waktu satu hari sejak perilisannya.
Menurut Hanteo Chart, “EXIST” terjual dengan total 1.074.914 eksemplar pada hari pertama saja. Ini tidak hanya memecahkan rekor penjualan hari pertama EXO yang sebelumnya sebesar 647.010 copy, namun juga mencetak rekor baru pada penjualan minggu pertama mereka sebelumnya, yakni sebesar 902.210.
‘EXIST’ tidak hanya menjadi album pertama EXO yang melampaui 1 juta penjualan pada minggu pertama, tapi juga menjadikan mereka sebagai artis pria dengan penjualan hari pertama tertinggi peringkat 7 dalam sejarah Hanteo, setelah Seventeen, BTS, Stray Kids, TXT, ZEROBASEONE, dan ENHYPEN.
Dengan enam hari penjualan masih tersisa, masih harus dilihat seberapa tinggi “EXIST” akan naik di minggu yang akan datang.
‘EXIST’ sendiri merupakan album ketujuh mereka, yang juga mengawali combacknya setelah 2 tahun. ‘Cream Soda’ menjadi lagu andalan di album ini. Lagu tersebut mengibaratkan perasaan mendebarkan seperti saat meminum ‘Cream Soda’. (*)
Komentar