SMJTimes.com – WhatsApp telah meluncurkan fitur baru untuk versi beta pada ponsel Android. Kabar pembaruan ini berasal dari WABetaInfo yang menyatakan bahwa fitur tersebut mengintegrasikan akun WhatsApp dan headset Virtual Reality (VR), yakni Meta Quest VR.
Meta Quest VR sendiri merupakan perangkat realitas virtual yang lebih terjangkau dibandingkan dengan pesaingnya, Apple Vision Pro. Fitur ini nantinya diharapkan dapat meningkatkan fungsionalitas WhatsApp secara lebih luas sehingga mampu menambah pengalaman bagi para pengguna.
Belum ada informasi lebih lanjut terkait perkembangan seputar fitur ini, termasuk bagaimana koneksi antara akun WhatsApp dan perangkan VR, kompatibilitas dan enkripsi untuk komunikasi secara aman.
Lebih lanjut, fitur ini belum memungkinkan untuk menghubungkan perangkat ke WhatsApp karena masih dalam masa pengembangan, kemudian akan diujikan dalam versi beta di masa mendatang.
Tak hanya fitur headset VR, WhatsApp juga melakukan beberapa pembaruan seperti panggilan video untuk versi Windows, foto berkualitas tinggi, desain ulang emoji, dan pengaturan komunitas baru. (*)
Komentar