SMJTimes.com – Mungkin anda sering mendengar istilah mindfulness. Namun, sebenarnya, apa sih mindfulness itu?
Dikutip dari Mayo Clinic, mindfulness merupakan sejenis meditasi dan memfokuskan diri untuk menyadari apa yang tengah dilakukan saat ini tanpa penghakiman sedikit pun.
Mempraktikkan mindfulness ini dirasa penting. Sebab, menghabiskan terlalu banyak waktu untuk merencanakan, memecahkan masalah, melamun, atau berpikir negatif dapat menguras tenaga, sehingga rentan mengalami stres, gangguan kecemasan, dan gejala depresi. Dengan mindfulness, pemikiran negatif dapat teralihkan pada hal-hal yang ada disekitar kita. Sehingga tekanan akibat stres, kecemasan, depresi dan insomnia perlahan dapat teratasi.
Penelitian terdahulu menunjukkan bahwa meditasi juga dapat membantu penderita asma dan fibromyalgia, meningkatkan perhatian/konsentrasi, mengurangi burnout, memperbaiki kualitas tidur, dan mengendalikan gula darah.
Dikutip dari Alodokter, berikut adalah manfaat mindfulness.
Melatih pikiran dan fokus
Teknik meditasi ini bisa dilakukan untuk melatih fokus terhadap pikiran dan lingkungan sekitar. Bila anda sering terburu-buru, cobalah untuk menjalaninya dengan lebih santai dan fokus. Meski sulit dilakukan di tengah kesibukan, namun memberikan waktu pada kelima indra untuk menikmati suasana sekitar dapat me-refresh pikiran anda.
Menikmati hidup
Memikirkan sesuatu yang menjadi kesulitan hidup dan masa lalu buruk dapat memicu stres. Oleh karena itu, cobalah untuk fokus menjalani hidup saat ini dengan pikiran terbuka, lapang dada, dan berusaha sebaik mungkin untuk menyelesaikan aktivitas dan permasalahan tahap demi tahap. Nikmati prosesnya. Dengan menikmati apa yang sedang dijalani, anda akan merasa lebih tenang dan tidak mudah stres.
Mencintai diri sendiri
Mencintai diri sendiri bukan berarti bersifat egois dan menunjukkan sikap tidak acuh kepada orang lain. Self-love lebih kepada menghargai dan menyayangi diri sendiri apa adanya.
Jika selama ini anda merasa kurang mencintai diri sendiri, metode mindfulness melatih anda untuk mengenal dan membuka diri. Selain itu, metode tersebut juga dapat meningkatkan rasa percaya diri.
Mengurangi stres
Berbeda dengan teknik meditasi lainnya, mindfulness berfokus pada membuka pikiran untuk menghadapi stres dengan cara yang lebih positif. Jika dilakukan dengan benar dan rutin, meditasi tersebut dapat mencegah dan meringankan gejala gangguan mental, seperti depresi dan gangguan cemas.
Komentar