SMJTimes.com – Boy group Korea Selatan (Korsel) milik Big Hit Music, BTS secara resmi diumumkan comeback pada 20 Maret 2026, bersamaan dengan ucapan dari masing-masing member kepada para penggemarnya, ARMY.
Melansir dari CNN Indonesia, BTS mengumumkan comeback-nya melalui sebuah kertas yang sudah ditulis tangan oleh seluruh member bagi para AMRY, dengan tertera “2026.03.20” yang merujuk pada 20 Maret 2026.
Diketahui kemunculan tersebut menjadi album penuh pertamanya sejak terakhir kali merilis Proof pada Juni 2022.
Di antara anggota BTS yang ikut berkontribusi dalam tulisan di surat tersebut, seperti Kim Nam Joon (RM), Jung Ho Seok (J-Hope), Min Yoon Gi (Suga), Kim Seok Jin (Jin), Kim Tae Hyung (V), Jeon Jeong Guk (Jungkook), dan Park Ji Min (Jimin).
Sebelumnya, BTS sempat mengadakan sesi siaran langsung bersama dengan para penggemarnya, ARMY, melalui media sosial Weverse pada malam pergantian tahun 2026. Pada sesi itu, mereka merefleksikan perjalanannya sepanjang 2025 sekaligus harapan di 2026, salah satunya adalah comeback.
Setelahnya, pihaknya mengumumkan gelaran tur dunia yang berskala besar pada 2026 sebagai bentuk perayaan kembalinya mereka ke dalam dunia hiburan setelah melakukan wajib militer (wamil).
Sementara, gelaran tur dunia itu menjadi pertamanya setelah lima tahun terakhir pada Permission to Dance on Stage pada 2021. Kali ini, tur dunia BTS akan tersebar sebanyak 65 konser dengan lebih dari 30 show di Amerika Utara. (*)











Komentar