SMJTimes.com – Tahun Baru 2025 menjadi momen yang tepat untuk berkumpul dengan orang-orang terkasih sambil menikmati makanan yang lezat. Berikut ini beberapa rekomendasi makanan yang bisa dibuat untuk merayakan Tahun Baru 2025 nanti.
Ayam dan daging bakar
Salah satu makanan yang bisa dinikmati saat tahun baru adalah ayam bakar maupun daging bakar yang disajikan secara barbeque. Anda juga bisa juga bisa menyantapnya dengan saus tambahan, seperti saos tomat, mayonnaise, saos cabai, dan lain-lainnya agar lebih nikmat.
Udang bakar
Udang menjadi salah satu hidangan yang paling ditunggu-tunggu. Anda bisa menyajikannya dengan menusuk daging udang dengan tusuk sate, kemudian mengoleskan bumbu berempah-rempah agar lezat dan harum. Pastikan Anda membakarnya sampai bumbunya meresap secara sempurna.
Sosis dan jagung bakar
Bagi Anda yang memiliki budget minim, sosis dan jagung bakar bisa jadi alternatif untuk seru-seruan di malam tahun baru. Anda dapat membuat jagung bakar, sosis, serta dikombinasikan dengan sayuran lainnya, seperti paprika untuk menambah aroma.
Sate
Sate menjadi makanan khas Indonesia yang banyak digemari, khususnya di tahun baru. Anda dapat menggunakan daging ayam dan sapi sebagai bahan sate untuk menu tahun baru. Selain itu, terdapat juga berbagai bumbu yang bisa dihidangkan, seperti bumbu padang atau bumbu kacang.
Mie atau spageti
Mi atau spageti instan bisa jadi hidangan pilihan lainnya untuk tahun baru. Anda juga dapat mengkreasikan mie dengan bumbu andalan sendiri. Ada beberapa jenis spageti yang bisa dibuat, misalnya Bolognese atau carbonara yang paling umum.
Keripik kentang
Keripik kentang juga bisa jadi camilan andalan saat tahun baru. Keripik kentang memiliki cita rasa asin dan gurih, serta bertekstrur renyah. Anda bisa menikmatinya sambil menonton film tahun baru bersama pasangan maupun keluarga. (*)
Komentar