SMJTimes.com – Di akhir minggu, Bioskop TransTV akan kembali menayangkan film-film blockbuster seru untuk menemani malam minggu Anda. Dua film yang bakal tayang di Sabtu malam (26/10/2024) nanti ada Day of the Dead: Bloodline dan Songbird.
Day of the Dead: Bloodline mengisahkan tentang upaya bertahan hidup saat dunia diserang zombie. Sementara itu, Songbird berlatar tahun 2024, ketika COVID-19 bermutasi menjadi COVID-23. Masing-masing film tersebut akan tayang di televisi pada pukul 21.45 WIB dan 23.45 WIB.
Day of the Dead: Bloodline
Secara rutin, mahasiswi kedokteran bernama Zoe mengambil sampel darah temannya, Max yang diam-diam menyimpan perasaan padanya. Sampel darah tersebut digunakannya untuk penelitian karena antibodi Max berkali-kali lebih kuat dibandingkan orang pada umumnya.
Namun, karena Zoe tampak tak nyaman dengan perasaannya, pria itu bertingkah kelewatan hingga hampir melecehkan Zoe di kamar mayat. Saat itu pula, mayat dengan kematian misterius tiba-tiba bangkit menjadi zombie yang langsung menggigit Max.
Tak perlu menunggu lama, para dokter dan orang-orang di sekitar diserang oleh para zombie yang datang dari ruangan lain. Selanjutnya, Zoe dikirim ke High Rock Emergency Bunker yang dikepalai oleh Letnan Miguel Salazar (Jeff Gum) untuk menciptakan vaksin.
Songbird
Film ini bergenre fiksi ilmiah berdasarkan pandemic COVID-19. Lebih dari 4 tahun lockdown, virus tersebut bermutasi menjadi COVID-23 dengan angka kematian hingga 56%. Dengan tingkat kematian tinggi, hanya segelintir orang yang kebal penyakit yang bisa meninggalkan rumah mereka.
Nico (K.J Apa) adalah salah satu dari sedikit orang tersebut. Dia seorang kurir yang mengantarkan paket dengan sepeda melewati jalanan yang sepi. Orang-orang pun mulai iri karena dia kebal dan bisa bergerak dengan leluasa.
Di sisi lain, Departemen Sanitasi LA secara paksa mengumpulkan orang-orang yang terinfeksi dan anggota rumah yang tidak kebal dari virus. Mereka akan dibawa ke zona karantina (Q-Zone) yang dianggap sebagai zona kematian cepat. (*)
Komentar