Momen Pembukaan Olimpiade Paris 2024, Celine Dion Tampil di Panggung Setelah Hiatus

Bagikan ke :

SMJTimes.com – Mega bintang Celine Dion untuk pertama kalinya tampil di atas panggung setelah pada 2023 yang lalu mengumumngkan hiatusnya. Ia tampil memukau di acara pembukaan Olimpiade Paris 2024 yang digelar pada Jumat (26/7/2024) waktu setempat.

Diketahui, Celine Dion sempat vakum dari dunia entertainment setelah didiagnosa penyakit stiff person syndrome. Ia disebut menderita penyakit autoimun tersebut sejak dua tahun yang lalu, menyebabkan keterbatasan pada gerak tubuh dan performanya.

Diberitakan CNN, Celine Dion tampil sebagai penutup acara di gelaran yang diadakan di kawasan Menara Eiffel tersebut. Dalam kesempatan itu, ia melantunkan lagu klasik ‘Hymne A L’Amour’ milik Edith Piaf.

Baru-baru ini, berbagai rumor tentang comeback Celine Dion muncul di berbagai media, seperti di televisi maupun media sosial. Spekulasi semakin kencang dibahas usai Celine Dion terlihat berada di jalanan Paris dan mengunggah momen berkeliling di Museum Louvre.

Celine Dion juga sempat memberikan bocoran tentang penampilannya tersebut pada wawancara dengan sebuah majalah pada bulan April 2024 lalu.

“Saya telah memilih untuk bekerja dengan seluruh tubuh dan jiwa saya, dari ujung kepala hingga ujung kaki, dengan tim medis. Saya ingin menjadi yang terbaik yang saya bisa. Tujuan saya adalah melihat Menara Eiffel lagi,” katanya, dikutip dari Variety.

Sebagai informasi, Celine Dion tampil di acara pembukaan Olimpiade Paris 2024 yang terselenggara di sepanjang Sungai Seine, di dekat Trocadero, menghadap Menara Eiffel. Upacara tersebut akan berlangsung di luar stadion, dan akan mempertemukan 3.500 aktor, penari, dan pemain musik. (*)

Komentar