SMJTimes.com – Sidang mediasi perceraian antara Sexy Goath dan Juliette Angela tidak berjalan lancar. Dengan demikian, proses sidang perceraian kembali dilanjutkan.
Diketahui, pada sidang tanggal 16 Juli 2024 tersebut, tampak Juliette Angela dengan kuasa hukumnya. Namun, tergugat Sexy Goath tak hadir dalam agenda tersebut. Ini sedikit berbeda, di mana dalam persidangan sebelumnya rapper bernama asli Martin tersebut tidak pernah absen.
“Baru saja selesai sidang mediasi dan berdasarkan diskusi dan pertimbangan yang matang, sidang akan dilanjutkan dengan sidang berikut. Artinya mediasi dianggap gagal,” kata Pengacara Juliette Angela, La Radi Eno, dikutip DetikHot.
“Saya kira itu, dan kebetulan hari ini yang hadir ibu JlO (panggilan Angela Juliette) langsung, memang tadi benar Martin tidak hadir,” imbuhnya.
Menurut penuturan pengacara tersebut, Sexy Goath berhalangan hadir dalam sidang lantaran sakit.
Lebih lanjut, ia juga mewanti-wanti pihak Sexy Goath untuk tidak banyak mengumbar hal yang belum tentu benar atau masih rumor belaka. Menurutnya, banyaknya opini yang beredar membuat Juliette Angela merasa dirugikan, dan semakin yakin memutuskan untuk bercerai.
“Mbak JlO sudah menyampaikan tidak mau bicara banyak nanti kita ikuti lagi ya. Saya pada sidang pertama sudah saya janjikan bahwa saya akan menyampaikan beberapa hal yang menjadi alasan kenapa diajukan gugatan ya. Dan mediasi kami hargai karena belum mediasi dan mediasi sudah berlangsung dan hasilnya mediasi gagal. Apa yang kemudian kami dalilkan dalam hal ini akan kami tuangkan bukti-buktinya dalam pembuktian,” beber La Radi.
“Jadi sekali lagi jangan terlalu percaya kepada angin Karena angin belum tentu membenarkan bahwa kabar itu adalah kabar belum tentu benar,” lanjutnya. (*)
Komentar