SMJTimes.com – Presenter sekaligus pemain film Gritte Agatha umumkan kabar bahagia seputar kehamilan pertamanya lewat unggahan media sosial. Ia juga turut mengabadikan momen saat memberitahu pasangannya dalam video bertajuk ‘Positif Hamil’.
Dalam postingan Instagram tersebut, ia juga turut mengungkapkan perasaannya mendapat titipan calon buah hati dari tuhan. Menurut Gritte, tuhan memberikan hal indah di waktu terbaik, sehingga dia juga harus mempersiapkan dengan maksimal.
“Selalu percaya waktu Tuhan adalah yang terbaik. Tapi sebagai manusia, kita juga harus mempersiapkan segala sesuatu secara maximal,” tulisnya.
Lebih lanjut, pihaknya juga meminta doa kepada semua pihak untuk dilancarkan prosesnya. Gritte juga berharap pasangan di luar sana ikut berbahagia dan segera mendapatkan buah hati bagi yang merindukan kehadirannya.
“Doakan semua proses lancar. Saya dan Arif bisa selalu memberikan yang terbaik untuk anak kita nanti. Kami juga berdoa untuk temen temen yang sangat merindukan kehadiran buah hati agar cepet nyusul,” sambungnya lagi.
Gritte Agatha dan Arif Hidayat menikah pada Sabtu, 26 Agustus 2023. Sebelumnya Gritte Agatha dan pasangan telah menjalin hubungan serius selama 11 tahun. Pemain sinetron itu juga sempat menceritakan momen dilamar Arif Hidayat dengan cincin saat berada di mobil. (*)
Komentar